Dokter Zaidul Akbar Ungkap Kunci Kebahagiaan Hidup dan Resep Sehat Jiwa Raga

Zaidul Akbar.
Sumber :
  • Youtube dr. Zaidul Akbar Official.

Jakarta – Setiap manusia tentu saja menginginkan tubuh yang kuat dan sehat untuk bisa menjalankan aktivitas sehari-hari. Namun faktanya, tubuh seseorang tidak selalu bisa dalam keadaan prima, apalagi jika terus ditambah dengan asupan makanan yang kurang baik. 

Resep Minuman Kolagen Alami, Segar dan Cuma Butuh Buah-buahan Ini!

Sering kita mendengar istilah bahwa tubuh yang sehat adalah jiwa yang kuat. Kata-kata tersebut tidaklah salah karena kondisi jiwa seseorang dipengaruhi oleh kondisi tubuh, begitupun sebaliknya. Nah, baru-baru ini dr. Zaidul Akbar mengungkap resep sehat jiwa dan raga. 

Dalam unggahan di akun Instagram pribadinya, dokter sekaligus pendakwah itu mengatakan bahwa kebahagiaan merupakan sebuah resep yang mudah untuk mencapai kesehatan jiwa dan raga seseorang. Hal ini karena beberapa alasan yang cukup masuk akal. 

Resep Sempol Ayam Khas Malang yang Lezat dan Mudah Dibuat di Rumah

Praktisi Pengobatan sunnah Indonesia, dr Zaidul Akbar

Photo :
  • Instagram: dr.zaidulakbar.resep

"Karena  tak sempurna sehat jasad bahkan sulit sekali mencapai kesehatan sempurna jika kebahagiaan sulit dilakukan.. menariknyaaa apa..? Kita dapat akses langsung ke surga dengan apa yg kita lakukan di dunia ini dengan kabar dari baginda Rasulullah SAW tentunya..” tulisnya. 

Zaidul Akbar Ungkap Kesalahan Membuat Madu, Minyak Zaitun dan Habbatusauda Jadi Tak Membuahkan Hasil

Ia mengatakan bahwa kunci kebahagiaan dalam hidup adalah melakukan kebaikan terhadap sesama manusia. Bukan tanpa alasan, kebaikan yang dilandasi dengan perasaan ridha dan ikhlas akan berbuah surga seperti dalam sabda Rasulullah SAW. 

“Rasulullah SAW bersabda “Aku pernah diperlihatkan lelaki yang bolak balik menikmati surga, amalnya di dunia, (hanyalah) pernah memotong sebuah pohon di jalan yang menganggu perjalanan orang orang yang lewat (HR Muslim dari Abu Hurairah),” paparnya. 

“Ya sesimpel itu kebahagiaan yang dimudahkan Allah kita mengerjakannya.. namun.. tahukah kita , Allah pengen ungkapin itu ke Dia.. sebagai bentuk rasa syukur atas kebahagiaan yang dimudahkan,” tambah dr. Zaidul Akbar. 

Meski kebaikan itu tampak kecil, tapi sangat mungkin membuat seseorang lebih bersemangat untuk melakukan kebaikan yang lain. Jika hal tersebut terus terjadi, maka akan menjadi kebahagiaan yang besar untuknya karena Allah memudahkan kita untuk bahagia. 

Zaidul Akbar

Photo :
  • Tangkapan layar

(Kebaikan) bukan makanan, bukan minuman, bukan jalan2, tapi sekedar ngobrol kebaikan akan jd kebahagiaan untuknya, ngobrol tentang amal baik yang mau dikerjakan akan menjadi kebahagiaan atau merawat tubuh agar tetap baik dan fit untuk beramal sholeh lg dng itu..akn jd kebahagiaan jg,” ungkapnya. 

Selain itu, dr. Zaidul Akbar juga mengungkapkan bahwa kebahagiaan ini bisa disampaikan sesaat sebelum tidur dengan penuh rasa cinta kepada Allah SWT, dengan penuh rasa syukur, hingga tanpa terasa air mata mengalir karena terlalu banyak nikmat yang didapatkan hari itu.

“Sampaikan lah kepadaNya rasa syukur itu menjelang tidur sehingga engkau tahu bahwa Robbmu begitu sayang padamu hari ini..sampaikanlah..” tutupnya. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya