Uniknya Hotel di Jepang Cuma Rp15 Ribu Tapi Harus Siaran Langsung Selama Menginap

Hotel Asahi Ryokan di Jepang
Sumber :
  • Asahi Ryokan

Jepang – Menginap di hotel biasanya menjadi momen pribadi dan terpisah dari sorotan publik, tetapi di Asahi Ryokan, sebuah hotel di kota Fukuoka, Jepang, konsepnya agak berbeda. 

Sangat Kecil! Peluang Timnas Indonesia ke Putaran Keempat Piala Dunia 2026

Pemilik hotel, Tetsuya Inoue, berusia 27 tahun, menghadirkan penawaran menarik yang memungkinkan tamu membayar hanya ¥100 (sekitar $1) atau Rp15 ribu per malam untuk menginap, dengan satu syarat unik. Scroll ke bawah untuk simak artikel selengkapnya. 

Penginap Harus Siaran Langsung

Rekomendasi Tempat Menginap untuk Staycation di Bali, Estetik dan Strategis!

Uniknya Hotel Asahi Ryokan, harus siaran langsung saat menginap

Photo :
  • Asahi Ryokan

Hotel ini memiliki syarat yang unik di mana orang yang menginap harus membuat siaran langsung selama masa menginap. Hotel yang terletak di kawasan Fukuoka ini menawarkan konsep inovatif dengan menggabungkan kenyamanan murah dengan eksposur publik. 

Kata Shin Tae-yong Usai Timnas Indonesia Dihajar Jepang

Tidak seperti hotel pada umumnya, tamu yang setuju dengan ketentuan ini akan menjalani kehidupan sehari-hari mereka yang disiarkan langsung melalui saluran YouTube One Dollar Hotel, seperti dilansir dari CNN. 

Privasi Tetap Terjaga

Hotel Asahi Ryokan di Jepang

Photo :
  • Asahi Ryokan

Meskipun ide ini terdengar unik, Tetsuya Inoue memberikan jaminan bahwa privasi tetap menjadi prioritas utama. Siaran langsung hanya berupa video, sehingga tamu dapat menjaga keintiman dalam percakapan atau panggilan telepon mereka. Selain itu, kamar mandi berada di luar jangkauan kamera, dan tamu diizinkan mematikan lampu sesuai kebutuhan mereka.

Inoue menjelaskan bahwa hotel ini, yang telah beroperasi sejak tahun lalu, mencari model bisnis baru untuk meningkatkan daya tarik di tengah era ekonomi yang terus berkembang. Dengan menawarkan pengalaman menginap yang unik dan terjangkau, One Dollar Hotel berupaya memberikan nilai tambah kepada para tamu.

Meskipun kamar seharga $1 tersebut jelas sebagai penawaran yang merugi, Inoue melihat lebih jauh ke depan. Saluran YouTube One Dollar Hotel sudah memiliki cukup banyak subscribers di mana Inoue dapat memonetisasi saluran tersebut melalui penempatan iklan.

Menikmati Fasilitas dan Keindahan Fukuoka

Selain pengalaman unik di hotel, Fukuoka menawarkan pesona khusus dengan makanan lezat, terutama ramen tonkotsu babi dari rantai Ichiran. Kota ini juga memiliki Fukuoka Art Museum yang telah dibuka kembali setelah renovasi tiga tahun.

Bagi yang tidak keberatan berada di bawah sorotan kamera, One Dollar Hotel di Fukuoka mungkin menjadi pilihan menarik untuk merasakan penginapan yang berbeda dan terjangkau di Jepang.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya