Dari Pengusaha Fashion ke Sultan TikTok: Transformasi Karier Shara Ismira

Shara Ismira
Sumber :
  • dok pri

JAKARTA – Di zaman yang serba digital ini, keberlanjutan sebuah bisnis bukan hanya dipengaruhi oleh kualitas produk atau pelayanan, tetapi juga bagaimana suatu brand mampu beradaptasi dan mengevolusi seiring dengan perkembangan zaman. Di tengah persaingan bisnis yang ketat, para pengusaha dituntut untuk terus berinovasi agar tetap relevan di pasaran.

Solo Karier, Sisca Saras Ungkap Tantangan dan Pelajaran di 2024

Salah satu contoh pengusaha yang berhasil merangkul digitalisasi adalah Shara Ismira, pemilik bisnis fashion yang juga dikenal sebagai figur populer di media sosial TikTok. Dengan ratusan ribu pengikut di akun TikTok-nya, Shara Ismira menunjukkan bagaimana kombinasi antara bisnis dan media sosial bisa membawa dampak positif. Scroll lebih lanjut ya.

Intip Tren Fesyen 2025, Warna Soft Pink hingga Motif Leopard Bakal Jadi Favorit

Dikenal aktif di akun TikTok pribadinya, @sharazara01, Shara Ismira memiliki 361 ribu pengikut yang aktif berinteraksi dengan konten yang ia bagikan. Konten tersebut tak hanya menampilkan kehidupan pribadinya tetapi juga selalu mengikuti tren yang sedang populer, menjadikannya salah satu influencer yang patut diperhitungkan.

Ketika ditanya mengenai alasan aktifnya di media sosial, Shara Ismira, yang lahir di Jakarta pada 10 Januari 1994, menjelaskan bahwa media sosial menjadi wadah interaksi yang efektif untuk berkomunikasi dengan banyak orang.

Insinyur Toyota Bisa Kaget Melihat Alphard di Indonesia Dipakai Buat Ini

Shara Ismira

Photo :
  • dok pri

"Ya, itu sih karena saya senang berinteraksi. Lalu, juga banyak feedback dari followers saya yang membuat saya menjadi lebih bijaksana ke depannya. Kami berbagi cerita dan saling mendukung satu sama lain," ujarnya pada wawancara tanggal 29 Agustus 2023.

Tidak hanya itu, Shara Ismira dan suaminya, Bang Akmal, juga dikenal sebagai sosok yang dermawan di komunitas TikTok. Keduanya seringkali memberikan hadiah pada sesama pengguna TikTok dalam sesi live streaming, sebuah aksi yang membuatnya mendapat julukan 'Sultan TikTok' dari netizen.

Shinta Widjaja Kamdani .

PPN 12% Cuma Buat Barang Mewah, Apindo: Ruang bagi Dunia Usaha untuk Dorong Ekonomi

Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo), Shinta Kamdani mengatakan keputusan pembatalan PPN ini memberikan ruang bagi dunia usaha untuk terus mendorong ekonomi.

img_title
VIVA.co.id
3 Januari 2025