Pernah Mimpi Ular Saat Tidur? Begini Penjelasan Para Ulama

Ilustrasi mimpi ular
Sumber :
  • Pixabay

VIVA Lifestyle  – Mimpi adalah fenomena alami saat tidur dan kerap menjadi refleksi dari pengalaman atau perasaan kita. Seseorang bisa saja bermimpi tentang hal-hal positif atau negatif, dan salah satu yang kerap dianggap kurang baik adalah mimpi ular atau mimpi bertemu ular.

Ulama Ini Sebut Poligami Bukan Sunnah, karena...

Abu al-Abbas Ahmad bin Sulthan dalam kitabnya Qawaid Tafsir al-Ahlam menjelaskan empat jenis mimpi. Ada mimpi yang baik secara lahir dan batin, ada yang baik secara lahir namun buruk batinnya, ada yang buruk secara lahir namun baik maknanya, serta ada mimpi yang buruk baik lahir maupun batinnya. 

ilustrasi ular.

Photo :
Agus Buntung Mengaku Dapat Ancaman di Rutan

Mimpi digigit ular termasuk dalam kategori terakhir. Ini karena ular dalam kehidupan nyata sering diasosiasikan dengan bahaya, dan secara simbolik bisa menandakan datangnya kesusahan, (Abu al-Abbas Ahmad bin Sulthan, Qawaid Tafsir al-Ahlam, juz 1, hal.138).

Sementara Ibnu Sirin menyatakan bahwa dalam mimpi, ular bisa melambangkan musuh. Hal ini dikaitkan dengan kisah Iblis yang menggunakan sosok ular untuk menggoda Nabi Adam di surga. 

Viral Penyedia Jetski di Danau Toba Ancam Bunuh Kompetitor, Pelaku Ditangkap

Ukuran, jenis, dan seberapa keras gigitan ular dalam mimpi bisa menjadi indikator seberapa besar ancaman dari musuh tersebut. Jika seseorang mampu menghadapi atau bahkan membunuh ular dalam mimpinya, hal tersebut bisa berarti dia akan mampu mengatasi ancaman yang datang. 

Namun, jika ular telah mati sebelum ditemui dalam mimpi, ini bisa menandakan bahwa Allah telah menghindarkan ancaman tersebut dari orang yang bermimpi. Jika ia bermimpi tubuhnya dililit oleh ular, maka itu menunjukkan banyaknya teman yang sejatinya adalah musuhnya tanpa ia sadari (Ibnu Sirih al-Ahlam, hal.112).

Ilustrasi Ular

Photo :
  • pixabay

Posisi ular dalam mimpi juga berarti. Ular di dalam rumah bisa menandakan bahwa ancaman datang dari keluarga. Jika ular berada di kamar atau tempat tidur, hal ini bisa menandakan ancaman dari pasangan. Sedangkan ular di luar rumah bisa menandakan ancaman dari orang luar atau dari jarak jauh, (Syekh Abu Bakar Muhammad bin ‘Umar al-Ihsani, Jami’ Tafsir al-Ahlam, hal 193).

Tafsir lain mengenai mimpi digigit ular juga bergantung pada lokasi gigitan. Gigitan di tangan kanan bisa menandakan keberuntungan finansial, sementara gigitan di tangan kiri bisa berarti kesalahan atau dosa. Gigitan di kepala bisa menandakan kesulitan akibat keputusan yang buruk.

Meski begitu, harus diingat bahwa mimpi hanyalah refleksi dari pikiran bawah sadar kita. Penting untuk tidak terlalu khawatir dan selalu berdoa kepada Allah agar diberikan perlindungan dari segala bentuk bahaya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya