Cerita Melanie Putria Jatuh Cinta pada Olahraga Lari dan Dasar Penting untuk Menekuninya

Melanie Putria, teman Jenius dan 6 World Major Marathoner.
Sumber :
  • VIVA/ Deddy Setiawan

VIVA Lifestyle – Jenius dari PT Bank BTPN Tbk, selaku co-title sponsor Pocari Sweat Run Indonesia, mendukung penyelenggaraan ajang lari tahunan ini melalui rangkaian acara dalam program #laribarengjenius. 

Dampak Bahaya Duduk Terlalu Lama pada Kesehatan Jantung, Meskipun Aktif Berolahraga

Melanie Putria yang merupakan teman Jenius dan 6 World Major Marathoners datang ke acara Media Gathering yang diadakan di Crowne Plaza Bandung, Kamis 27 Juli 2023, mengungkapnya bagaimana perjalanannya menyukai olahraga lari.

Melanie Putria, Teman Jenius dan 6 World Major Marathoner

Photo :
  • jenius
Sudah Dicoba! Ini Dia 3 Olahraga Terbaik untuk Mengecilkan Lengan

Melanie merasa lebih bahagia, berdaya, dan memiliki nilai dalam hidupnya sejak Ia mulai menekuni olahraga lari pada tahun 2011. 

“2011 kan punya anak, kebetulan mengalami baby blues syndrome, saat itu mental tidak karuan dan merasa karier akan kelar. Suatu saat  melihat Indonesia Runner, melihat orang-orang itu bahagia dengan berlari, terus mencoba dari fx ke bunderan hi kemudian ke fx lagi. Kegembiraan saat sudah finish, endorfin keluar.” Ungkap Melanie.

KORMI Dukung SDM Sumut Unggul, 60 Pegiat Induk Olahraga Terima Tali Asih

Kemudian Menurut Mantan Putri Indonesia 2002 ini, ada beberapa hal penting yang perlu disiapkan untuk bisa memulai olahraga lari, yaitu tujuan ketika mulai berlatih lari dan hal-hal yang harus dimiliki.

Hal-hal seperti sepatu yang sesuai kebutuhan dan bentuk kaki, pakaian yang nyaman bukan mahal, jam pintar untuk membantu monitor progres lari dan bisa lebih memotivasi, dan teknik berlari serta kapasitas diri. 

“Memulai olahraga lari itu tidak bisa instan; dibutuhkan kegigihan, komitmen, dan konsistensi. Dimulai dari langkah kecil untuk bisa mencapai langkah-langkah selanjutnya, hingga akhirnya bisa mengikuti race atau ajang lomba lari,” ucap Melanie Putria, teman Jenius dan 6 World Major Marathoner

Ia juga mengatakan bahwa yang tidak boleh dilupakan juga bahwa dalam setiap langkah ini diperlukan persiapan dari segala aspek, mulai dari pengetahuan akan teknik lari yang betul untuk meminimalisir cedera, memiliki perlengkapan olahraga lari yang sesuai dengan kebutuhan dan tentunya persiapan secara finansial.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya