Banyak Beban Masalah? Baca Surat Ini Secara Kontinu

Ilustrasi orang mendapatkan masalah.
Sumber :
  • U-Report

VIVA Lifestyle – Hidup memang selalu ada masalah. Mulai dari masalah pergaulan, masalah kerjaan, masalah rumah tangga, dan lain sebagainya. Lantas, apakah ada cara mengatasi masalah tersebut jika datang terus menerus?

Kemenag Selenggarakan Forum Sharia Internasional yang Dihadiri 14 Negara, Ini yang Jadi Pembahasan

Jika selesai sholat, biasanya akan merasakan ketenangan di awal. Tapi setelah itu rasa gelisah karena masalah akan timbul kembali. Kata ustadz Adi Hidayat, maka praktekkan membaca surat Al-Insyirah.

Biasanya kalau sudah selesai sholat ketenangan awal, ketenangan awal itu muncul. Tapi setelah itu kadang-kadang muncul lagi (rasa gelisah) kalau belum tuntas semua. Maka praktek kan isi surat Al-Insyirah,” ungkap ustadz Adi Hidayat, dikutip VIVA dari akun TikTok @riska_hijrah, Senin, 15 Mei 2023.

Kapan Dibagikan Undangan Pencoblosan Pilkada 2024? Simak Informasi Lengkapnya

Ilustrasi Masalah Keuangan.

Photo :

Hal ini juga bisa dilihat dari surat Al-Insyirah pada ayat ke 5 yang artinya ‘karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan. Dan ayat ke-6 yang artinya ‘sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan’.

Haru! Anak Ivan Sugianto Ungkap Isi Hati di Sepucuk Surat: Semua Gara-gara Aku, Aku Nyesel

Insyirah itu suasana hati yang lapang selapang-lapangnya seakan-akan gak ada beban lagi. Maka kata Allah, kalau hatimu ingin lapang dan tidak pernah merasakan ada beban lagi maka perhatikan, a lam nasyrah laka sadrak (bukankah kami telah melapangkan untukmu dadamu?),” terang ustadz Adi Hidayat.

Ia menyarankan bagi siapa saja yang mengalami masalah, jangan sampai larut dengan kesedihan. Yakinkan diri bahwa masalah akan selesai.

Jadi kalau mengalami masalah sekarang, jangan sampai larut sedih dengan masalah yang sekarang. Yakin, dulu pun banyak masalah selesai juga. A lam nasyrah laka sadrak (Bukankah Kami telah melapangkan untukmu dadamu?). Lalu apa yang harus dilakukan? Kata Allah, seberat-beratnya beban tanamkan keyakinan pada jiwamu inna ma’al-‘usri yusra, semua ini pasti selesai, pasti ada solusinya,” pungkas ustadz Adi.

Ilustrasi memecahkan masalah.

Photo :

Lakukan membaca surat Al-Insyirah ini secara terus menerus sampai rasa gelisah itu hilang. Sebab, kata ustadz Adi Hidayat, Allah tidak akan memberi beban jika orang tersebut tidak sanggup mengatasinya.

Jadi kalau sedang punya persoalan yakinkan pada diri kita masing-masing, ini pasti selesai, insyaallah ada solusinya. Nggak mungkin Allah titipkan kalau saya tidak sanggup menjalaninya,” bebernya. 

Lakukan yang ini dan secara kontinyu (terus-menerus). Terapinya ini aja. Gelisah lagi, dzikir lagi buka Quran. Sampai itu hilang, tapi itu tidak akan pernah hilang kalau gak yakin bisa mengatasinya,” sambungnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya