5 Film Horor Terseram yang Dilarang untuk Tayang Lagi

Ilustrasi film horor
Sumber :
  • Pixabay/Schweiz

VIVA – Film horor menjadi salah satu genre film yang diminati oleh sebagian orang yang memang berani menontonnya. Dalam film horor pastinya ada ceritas mistis yang dilengkapi juga dengan sosok makhluk jahat dan menyeramkan sebagai ciri khasnya. Maka dari itu menonton film horor akan sangat menantang keberanian diri kita. 

Main di Guna-Guna Istri Muda, Anjasmara: Hati-Hati Kalau Ingin Punya Istri Muda!

Bahkan saking seramnya, sampai ada beberapa film horor yang dilarang untuk ditayangkan baik itu di negara sang pembuat filmnya sendiri maupun di negara lain. Tak hanya semata-mata dilarang, ada berbagai alasan yang membuat film horor tersebut dilarang untuk tayang mulai dari terlalu seram, sadis dan banyak adegan kekerasan. Berikut ini deretan film horror terseram dilarang tayang di negaranya dan negara lain yang dikumpulkan dari berbagai sumber. 

1. Antichrist (2009)

Ratu Felisha hingga Hana Malasan Bintangi Film Horor Sorop, Diadaptasi dari Thread X karya Simpleman

Film horor terseram dilarang tayang yang pertama yakni berjudul Antichrist. Film yang disutradarai oleh Lars Von Trier ini dilarang tayang di Prancis. Antichrist sendiri mengisahkan tentang sepasang suami istri yang baru saja kehilangan bayinya dan masih dalam keadaan berkabung. Namun sang istri mulai menunjukkan perilaku aneh dan mengerikan. 

Film ini diketahui dilarang karena adegan vulgar, sadis, dan alur cerita yang memasukkan unsur mengolok-olokan suatu agama. Jadi, sebelum ditayangkan kembali, film ini dirasa perlu dikaji ulang. 

Pendalaman Karakter Psikiater, Shaarefa Daanish Lakukan Riset di RSJ

2. Saw VII (2010)

Saw VII ini masuk dalam deretan film horor terseram dilarang tayang di Indonesia. Film Saw VII besutan sutradara Kevin Greutert ini dinilai tidak menyensor banyak adegan kekerasan yang ditampilkan. Film ini mengisahkan seorang pria yang mengaku sebagai survivor Jigsaw. Namun dirinya malah terlibat dalam permainan Jigsaw yang mengerikan demi menyelamatkan istrinya. 

3. I Spit on Your Grave (2010)

Selanjutnya ada film yang berjudul I Spit on Your Grave yang disutradarai oleh Steven R Monroe. Film ini masuk ke dalam deretan film yang dilarang untuk ditayangkan di beberapa negara seperti Irlandia, Inggris dan termasuk juga  Indonesia. I Spit on Your Grave ini merupakan film yang mengisahkan tentang seorang wanita yakni Jennifer yang berupaya untuk melakukan balas dendam. Jennifer diceritakan dalam film adalah seorang wanita yang dikenal kejam dan dekat dengan kekerasan. 

4. A Serbian Film (2010)

Salah satu film horor terseram dilarang tayang yakni juga ada A Serbian Film besutan sutradara Srdan Spasojevic. Film ini mengisahkan seorang aktris yang tengah mengalami masalah dalam hal perekonomian. Selain itu, ia juga harus dihadapkan dengan situasi yang mencekam dalam hidupnya. 

Alasan film ini dilarang untuk ditayangkan adalah karena terlalu banyak menampilkan adegan kekerasan yang vulgar. Banyak yang menilai film ini sangat mengerikan melalui situs Rotten Tomatoes dari ulasan yang diberikan. 

5. Suspiria (2018)

Film Suspiria juga masuk dalam daftar yang dilarang untuk ditayangkan di Indonesia karena menampilkan adegan yang sadis dan dibalut dengan supranatural. Film ini digarap oleh sutradara Luca Guadagnino dan juga dibintangi oleh Dakota Johnson, aktris Hollywood ternama. Suspiria mengisahkan tentang kejadian misterius yang dialami oleh seorang penari di ruang bawah tanah sebagai studio tempatnya berlatih. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya