Egois dan Kejam, 4 Zodiak Ini Paling Gak Punya Empati

Ilustrasi egois
Sumber :
  • Cewek Egois

VIVA – Empati adalah sifat baik yang tidak dimiliki banyak orang. Mereka yang kurang empati, seringkali egois dan terobsesi dengan diri sendiri. Mereka menempatkan keinginannya di atas kebutuhan orang lain dan seringkali hanya memerhatikan keuntungannya sendiri.

5 Zodiak Ini Diprediksi Makin Cuan di 2025, Capricorn Disebut Bakal Capai Stabilitas Finansial

Sayangnya, empat zodiak berikut memiliki kepribadian yang sama. Orang-orang ini dikenal paling tidak berempati pada orang lain, sehingga tidak terlalu peduli pada penderitaan yang dialami orang lain.

Zodiak siapa saja yang dimaksud? Dilansir Pinkvilla, Senin 21 Februari 2022, berikut 4 zodiak yang paling tidak berempati.

Ramalan Baba Vanga: 5 Zodiak Ini Bakal Kaya Raya di 2025

Aries

Seorang Aries tidak memiliki empati bahkan dalam waktu yang lama. Mereka tampaknya tidak terpengaruh oleh apa pun yang terjadi di sekitarnya. 

Ramalan Zodiak Minggu 29 Desember 2024, Capricorn: Merencanakan Perjalanan dengan Orang-orang Tersayang

Aries hanya percaya, setiap orang akan menuai apa yang ditabur. Karenanya, mereka tidak pernah khawatir apa yang dialami oleh orang lain. Aries tidak mau membantu orang lain, karena mereka berpikir tidak ada yang membantu mereka juga ketika mereka membutuhkan.

Capricorn 

Capricorn juga tidak memiliki empati. Mereka seringkali bersenang-senang dengan cara yang sadis. Empati tidak pernah ada dalam kamus Capricorn, karena mereka percaya bahwa setiap orang hanya sendirian di dunia ini. 

Tidak ada yang bisa diharapkan dari seorang Capricorn, bahkan jika hidup kamu sedang berada dalam bahaya, jangan pernah berharap kamu akan dibantu oleh Capricorn. 

Taurus

Taurus sudah membuang empatinya. Hal itu karena apa yang sudah mereka derita sepanjang hidupnya sehingga mereka tidak mau menunjukkan empatinya. 

Bagi Taurus, yang penting hanyalah dirinya sendiri dan orang-orang terdekatnya. Orang-orang ini tidak akan melakukan sesuatu dengan sengaja untuk menyakiti kamu, tetapi mereka juga tidak akan membantu kamu saat membutuhkan. 

Sagitarius

Sagitarius juga tidak punya empati. Bukan tidak menunjukkannya, tetapi memang mereka tidak peduli pada orang lain. Sagitarius bukan tipe orang yang akan berkompromi dengan kebahagiaannya untuk membantu orang lain. 

Para pemilik zodiak ini selalu menempatkan dirinya di atas yang lain dan mereka tidak keberatan membuang orang demi keuntungannya. Seorang Sagitarius bisa saja berkhianat dan tidak berempati saat melakukannya. Mereka juga tidak akan pernah menyesalinya. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya