Penuh Makna! Ini 9 Lukisan Terkenal di Dunia Mulai dari Mona Lisa

Lukisan Terkenal di Dunia
Sumber :
  • U-Report

VIVA – Banyak lukisan terkenal di dunia yang telah dibuat sejak zaman dulu. Saking terkenalnya, lukisan tersebut populer sampai ke seluruh pelosok negeri termasuk Indonesia. Kita pasti pernah melihat lukisan tersebut, meskipun mungkin tidak secara langsung di sebuah museum. Lukisan ini merupakan salah satu karya seni yang dicurahkan atau diekspresikan oleh pelukis. Lukisan yang dihasilkan oleh para seniman tersebut tampak lebih ekspresif dan imajinatif.

Sealin itu, di dunia terdapat banyak lukisan yang merupakan karya seni yang sangat diagung-agungkan, bahkan sampai ratusan tahun berlalu tetap menjadi sebuah karya seni yang terkenal. Selain itu, lukisan yang bernilai sejarah tersebut ada yang dilelang dengan harga tinggi, disimpan di dalam museum, dan ada juga yang dijadikan sebagai koleksi pribadi. Salah satu contoh pelukis terkenal di dunia adalah Leonardo Da Vinci yang melukis Monalisa dan The Last Supper.

Hasil goresan tangannya bahkan menjadi lukisan paling terkenal di dunia. Selain Leonardo Da Vinci, ada banyak pelukis dan lukisan lainnya yang terkenal di dunia dengan gaya serta aliran masing-masing. Nah, bila kamu semakin penasaran mengenai lukisan terkenal di dunia, simak ulasan berikut yang disadur dari berbagai sumber.

Lalu, Apa Saja Lukisan Terkenal di Dunia?

Mona Lisa – Leonardo Da Vinci

Isleworth Mona Lisa

Photo :
  • Mona Lisa Foundation

Bila kamu melihat lukisan ini tentunya sudah tidak asing di mata. Pasalnya, ini merupakan mahakarya yang dibuat sejak tahun 1503-1519. Untuk menjumpai karya aslinya, kamu harus mengunjungi Museum Louvre yang berada di Paris, Prancis.

Lukisan ini begitu dikenal di seluruh dunia karena memperlihatkan seorang wanita dengan senyum misterius dan penuh teka-teki. Banyak yang menduga tentang sosok siapa yang berada di dalam lukisan tersebut.

Diperkirakan bahwa sosok tersebut bernama Lisa Gherardini yang mana ia adalah istri dari Francesco del Giocondo. Menariknya, sebelum abad ke-20, lukisan ini tidak begitu terkenal di luar lingkungan seni.

Tapi, sejak tahun 1911, mantan karyawan dari Louvre mencuri lukisan tersebut kemudian menyembunyikannya selama tujuh tahun. Tidak diduga, bahwa kejadian ini membuatnya terkenal.

Creation of Adam – Michelangelo


Lukisan terkenal di dunia berikutnya adalah Creation of Adam yang merupakan hasil karya dari Michelangelo tahun 1508-1512. Lukisan ini mempunyai ketinggian sekitar 2.8 meter dan lebar 5.7 meter.

Untuk melihat lukisan aslinya, kamu dapat mengunjungi Kapel Sistina yang berada di Vatikan. Dapat dikatakan bahwa ini merupakan karya dari Michelangelo yang paling terkenal.

Ridwan Kamil Jual Lukisan Buat Tambah Bikin Baliho Kampanye di Pilkada Jakarta

Didalamnya, lukisan ini memperlihatkan Tuhan dan Adam dengan jari-jari yang hampir bersentuhan. Disadur dari laman Michelangelo.net, makna implisit dalam lukisan ini adalah Tuhan bisa diakses, disentuh, dan dekat dengan ciptaan-Nya.

Tuhan dilukiskan sebagai sosok tua dengan warna rambut abu-abu dan jenggot panjang. Walaupun demikian, bentuk tubuhnya kekar, maskulin, dan awet muda.

Lukisan Eksklusif Frigorifero d’arte Mejeng di Art Jakarta, Karya 10 Seniman Italia

The Starry Night – Vincent Van Gogh

Wujudkan Harmoni Budaya Indonesia-India, Pameran Lukisan Dubes Jayant Khobragade Hadir di Jakarta

Lukisan ini merupakan hasil tangan dari seorang pelukis Belanda yang bernama Vincent Willem Van Gogh. Lukisan terkenal di dunia ini memperlihatkan mengenai pemandangan sebelum matahari terbit yang dilihat dari jendela di Saint Remy de Provence.

The Starry Night sendiri dibuat pada bulan Juni 1889 memakai cat minyak dengan media Lukis kanvas yang berukuran 73.7 cm x 92.1 cm.

Hal menarik dari lukisan ini adalah dilukis ketika Van Gogh melakukan perawatan di rumah sakit jiwa Saint Paul de Mausole. Saat ini lukisan tersebut telah disimpan dengan aman dan bisa ditemui di Museum of Modern Art yang berada di kota New York, Amerika Serikat.

Di tahun 2020 kemarin, kurang lebih terdapat 700 ribu turis yang mengunjungi museum tersebut untuk melihat lukisan The Starry Night yang begitu terkenal ini.

Girl With a Pearl Earring – Johannes Vermeer


Lukisan karya Johannes Vermeer ini memperlihatkan seorang gadis cantik dengan busana eksotis dan memakai kalung mutiara berukuran besar. Girl With a Pearl Earring ini dibuat sekitar tahun 1665 oleh seorang pelukis terkenal Belanda dengan media kanvas yang berukuran 44.5 cm x 39 cm memakai cat minyak.

Lukisan Girl With a Pearl Earring ini menjadi hasil karya Johannes Vermer yang sangat terkenal di dunia, bila dibandingkan dengan goresan tangan dia yang lainnya.

Kini, lukisan Girl With a Pearl Earring dipamerkan di sebuah museum yang bernama Mauritshuis yang berada di kota The Hague, Belanda.

American Gothic – Grant Wood


Lukisan terkenal di dunia berikutnya adalah American Gotic yang merupakan hasil karya Grant Wood. Lukisan ini juga merupakan hasil karya yang paling terkenal di abad ke-20. American Gothic terinspirasi dari Konsep American Gothic House.

Di mana presepsi seorang seniman Grant Wood berpikir bahwa orang-orang harus tinggal di dalam rumah yang seperti ini. Dalam lukisan ini, Grant Wood memperlihatkan dua sosok manusia yaitu anak perempuan dan laki-laki yang merupakan ayahnya.

Mereka tinggal di sebuah rumah khas pada zamannya. Sampai saat ini, bila kamu ingin melihat lukisannya secara langsung, maka harus mengunjungi Royal Academy of Arts.

Napoleon Crossing The Alps – Jacques Louis David


Ini adalah salah satu lukisan yang paling ikonik di dunia. Napoleon Crossing The Alps memperlihatkan kegagahan seorang pemimpin militer Prancis Napoleon Bonaparte. Hal yang membuat lukisan ini sangat terkenal di dunia karena dilukis oleh pelukis terkenal asal Prancis yaitu Jacques Louis David.

Napoleon Crossing The Alpsini dibuat antara tahun 1801 sampai 1805 oleh Jacques Louis David dengan memakai cat minyak dan media lukisnya memakai kanvas yang berukuran 2.6 m x 2.21 m. Kini, lukisan tersebut telah tersimpan di salah satu rumah bangsawan yang bernama Chateau de Malmaison dengan jarak sekitar 12.6 km dari pusat kota Paris.

Whistler’s Mother – James Abbott McNeill Whistler


Whistler’s Mother adalah hasil karya dari James Abbott McNeill Whistler dan merupakan salah satu lukisan terkenal yang melukiskan sosok seorang ibu yang bernama Anna McNeil Whistler. Lukisan yang juga dikenal dengan nama Arrangement in Grey and Black No. 1 ini dibuat pada tahun 1871 dalam media kanvas yang berukuran 1.44 m x 1.62 m memakai cat minyak.

Lukisan ini juga pernah muncul dalam salah satu film Mr. Bean yang mana bagian wajah pada lukisan tersebut terkelupas catnya dan kemudian diganti dengan gambar abstrak oleh Mr. Bean. Semenjak tahun 2019, lukisan Whistler’s Mother ini tersimpan di dalam museum seni Louvre Abu Dhabi yang berada di Uni Emirates Arab.

Guernica – Pablo Picasso


Guernica adalah salah satu lukisan dengan ukuran besar karya dari seorang pelukis terkenal di Spanyol yang bernama Pablo Picasso. Lukisan ini dibuat pada tahun 1937. Dari seluruh lukisan yang dibuat oleh Pablo Picasso, Guernica merupakan salah satu goresan tangannya yang paling terkenal di dunia.

Lukisan ini tergolong besar karena dimensi dari Guernica adalah 3.49 m x 7.77 m. Guernica dilukis dengan memakai media kanvas dengan memakai cat minyak. Saat ini, lukisan tersebut dipampang di museum nasional Spanyol yang bernama The Museo Nacional Centro de Arte Reina Sofia. Menariknya, di tahun 2020 kemarin, museum ini telah dikunjungi hingga 1.2 juta pengunjung dari berbagai belahan negara.

Liberty Leading the People – Eugene Delacroix


Liberty Leading the People melukiskan mengenai pemberontakan yang berfokus pada tekad, komitmen, dan kekuatan intelektual yang memaksa kelas menengah untuk bekerja dari Perancis. Hal ini dilakukan untuk memperoleh tujuan mereka dengan mengubah nasib dalam Revolusi Prancis.

Lukisan Liberty Leading the People ini merupakan karya dari salah satu pelukis ternama yaitu Eugene Delacroix tahun 1830. Bila ingin melihat lukisan ini secara langsung, kamu harus mengunjungi Museum Louvre yang berada di Prancis.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya