Rustik Hingga Tropical, 5 Konsep Pernikahan Outdoor Ini Lagi Tren

Konsep pernikahan
Sumber :
  • Dokumentasi

VIVA – Konsep pernikahan di ruang terbuka bisa menjadi salah satu pilihan romantis. Selain itu, menyelenggarakan pernikahan di udara terbuka, saat ini lebih disarankan untuk meminimalisasasi penularan virus corona atau COVID-19. 

Seperti Ini Detail Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus

Pemilik Melia Decoration, Paula Meliana, mengatakan, selama masa pandemi ini, konsumen lebih banyak memilih tema pernikahan outdoor dibanding indoor

"Melebihi antusiasme pernikahan dengan tema indoor. Tapi memang ada faktor cuaca yang harus dipertimbangkan. Sebenarnya bisa disiasati dengan memilih venue, yang selain punya area outdoor, terdapat area indoor atau ruangnya juga," ujar Paula saat berbincang dengan VIVA, baru-baru ini. 

Sah! Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah, Netizen: Pelakor Versi Syariah

Paula menambahkan, beberapa tema dekorasi outdoor yang bisa dipilih antara lain, rustik, industrial, tropical, ring flower, dan romantic flower. Apa itu? 

"Rustik, nuansa daun dan bunga kering, warna kayu atau kecokelat-cokelatan. Kalau industrial, yaitu konsep desain lebih modern dan disesuaikan dengan warna tema pernikahan, yaitu putih, abu-abu dan krem. Modelnya juga bisa disesuaikan dengan lengkungan-lengkungan arch yang sedang tren," kata dia. 

Nissa Sabyan dan Ayus Telah Resmi Menikah

Kemudian kata Paula, tema lain yang bisa dipilih yaitu ring flower atau moon gate, tropical, yang menggabungkan daun dan bunga, serta romantic flower. 

"Romantic flower lebih cenderung menampilkan bunga. Kombinasi dengan bunga premium artificial untuk memberi kesan tidak terlalu banyak daun, atau hijau (bagi calon pengantin yang ingin supaya kontras dengan sekitar)," tuturnya. 

Meski konsep pernikahan outdoor nampak mewah dan sepertinya memakan biaya yang tidak sedikit, namun Paula mengatakan, anggarannya bisa disesuaikan dengan budget dari masing-masing pasangan. 

"Kalau ditanya apakah lebih mahal dari segi model? Tidak, sama saja. Tapi lebih cenderung harga dekor tergantung ukuran ruang yang didekor. Sehingga biasanya ruangan outdoor space-nya lebih luas, sehingga area yang didekor lebih banyak," tutur dia. 

"Hanya kembali lagi ke calon pengantin di suasana intimate wedding, seberapa banyak area yang mau didekor. Apabila hanya intimate wedding, disarankan fokus ke backdrop atau area pelaminan," saran Paula. 

Nah, bagi pasangan yang berniat menyelenggarakan pernikahan dengan tema outdoor, pemilik Melia Decoration itu turut memberikan beberapa tips. 

"Tipsnya memilih musim panas. Kemudian memilih venue yang selain ada sarana outdoor, tapi juga mengakomodasikan ruang atau aula atau restonya," kata Paula Meliana.

Gebyar Pernikahan Indonesia akan hadir pada tanggal 7-8 Desember 2024

Wujudkan Pernikahan Impian yang Sakral dan Berkesan dengan Sentuhan Tradisional

pakah kamu sedang merencanakan pernikahan dengan nuansa tradisional yang elegan dan sakral? Pameran Pernikahan Tradisional terbaik, Gebyar Pernikahan Indonesia akan hadir

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024