Profil Sisca Kohl yang Kontennya Bergelimang Kemewahan

Sisca Kohl
Sumber :
  • IG @siscakohl

VIVA – Nama Sisca Kohl menjadi perbincangan warganet. Setiap kali ia mengeluarkan konten di akun TikToknya, warganet selalu ramai memberi reaksi. Hal itu karena Sisca selalu menampilkan kemewahan yang belum bisa dinikmati semua orang.

Masih Ingat Sumanto? Eks Manusia Kanibal yang Dulu Viral, Kini Jadi Konten Kreator 'Mukbang' di Media Sosial

Awalnya, Sisca Kohl mulai ramai diperbincangkan saat mengeluarkan konten membuat es krim. Ia pernah buat es krim dari nasi padang. Selain heran dengan es krim tersebut, netizen juga kagum karena Sisca memiliki mesin pembuat es krim di rumahnya.

Namanya semakin dikenal sejak Sisca Kohl membuka brangkas mini yang disebutnya sebagai celengan. Dalam celengan tersebut selain ada uang tunai dengan jumlah yang tidak sedikit, Sisca juga memperlihatkan salah satu telepon genggam yang pernah dimilikinya. Telepon gengga, tersebut merupakan Vertu Rococo buatan Inggris. Saat pertama kali dirilis telpon genggam tersebut dibandrol seharga US$9.500 atau sekitar Rp86 juta. Lantas siapa sebenarnya Sisca Kohl? Baca artikel ini selanjutnya.

Insinyur Toyota Bisa Kaget Melihat Alphard di Indonesia Dipakai Buat Ini

Sisca Kohl bahkan kini dijuluki crazy rich girl. Dikutip dari berbagai sumber, berikut profil mengenai Sisca Kohl. Ia merupakan gadis kelahiran 2002. Saat ini, ia tengah menempuh pendidikan sarjana di The University of New South Wales, Sydney Australia.

Ada salah satu sumber yang menyebut orang tua Sisca Kohl bekerja di salah satu perusahaan terbesar. Menurut sumber tersebut, Sisca Kohl merupakan keponakan dari orang terkaya ke-14 di dunia. Namun hal ini belum bisa dikonfirmasi.

Jennifer Coppen Jalan Bareng Aisar Khaled di Bali, Netizen Mulai Menjodoh-jodohkan

Pastinya, Sisca Kohl mulai aktif di tikTok sejak 2018. Ia juga rerlihat aktif di Instagram dan YouTube. Sampai saat ini, kedua platform yang menampilkan konten Sisca Kohl tersebut diikuti ratusan ribu orang.

Kini, Sisca Kohl lebih aktif terlihat di TikTok. Ia sudah memiliki ciri khas, selain konten mewah, suara dan cara pembawaan Sisca Kohl punya warna tersendiri.

Baru-baru ini, Sisca Kohl juga kembali mengejutkan warganet. Ia membuatkan adiknya nasi goreng. Sisca membolehkan sang adik untuk membayar seikhlasnya. Namun adiknya memberi dua gepok uang tunai senilai Rp200 juta.

Puas dengan rasanya, sang adik memesan piring kedua dan ditebus dengan jumlah uang yang sama. Beberapa waktu lalu, Sisca Kohl juga memperlihatkan makanan mewah jutaan rupiah yang didapat dari luar negeri.

Konten Kreator, Yudist Ardhana

Mengoptimalkan YouTube Shopping Affiliates untuk Bisnis dan Hiburan ala Yudist Ardhana

Untuk para kreator yang ingin meraih kesuksesan seperti Yudist Ardhana, ayo bergabung dengan YouTube Shopping Affiliates dan jadikan passionmu sebagai peluang!

img_title
VIVA.co.id
8 Januari 2025