Dua Wanita Menyamar Jadi Nenek-nenek Demi Dapat Vaksin COVID-19
- Daily Star
VIVA – Dua wanita muda melakukan segala cara demi mendapatkan vaksin COVID-19. Keduanya, yang sudah mendapatkan vaksin pertama seminggu sebelumnya, kembali dan mencoba mengelabui perawat pada suntikan kedua mereka.
Tapi, kali ini dua wanita yang tidak disebutkan namanya itu, tertangkap basah oleh polisi. Dua wanita asal Orlando, Florida, AS itu sebenarnya berusia 34 dan 44 tahun.
Berdasarkan aturan dari negara bagian, saat ini hanya penduduk berusia 65 tahun ke atas, tenaga medis dan penguni serta staf fasilitas kesehatan yang boleh mendapatkan vaksin.
Kini, dilansir laman Daily Star, para petugas mencoba mencari tahu bagaimana kedua wanita itu bisa mendapatkan suntikan vaksin pertama mereka.
"Kami menyadari bahwa pasangan wanita muda itu berdandan sebagai nenek-nenek untuk mendapat vaksin kedua. Mereka memakai topi, sarung tangan dan kacamata," kata direktur Departemen Kesehatan Florida di Orange County, Dr Raul Pino kepada Miami Herald.
Petugas mengatakan mereka tertangkap basah karena nama asli mereka tercantum di kartu tapi tanggal lahir mereka tidak sesuai.
Video rekaman dirilis oleh petugas pada Jumat memperlihatkan polisi berbicara pada keduanya.
"Kamu tahu apa yang sudah kamu lakukan? Kamu mencuri vaksin dari orang yang lebih membutuhkannya dari kamu," kata seorang petugas kepada kedua wanita itu dalam video.
"Dan sekarang kamu tidak akan mendapat vaksin kedua," lanjutnya.
Dr Pino mengatakan, ini bukan pertama kalinya seseorang memalsukan diri menjadi tua untuk mendapat vaksin.
Insiden lainnya melibatkan seorang pria yang memiliki nama sama dengan ayahnya dan mencoba mendapat vaksin yang diperuntukkan ayahnya.
Ini juga bukan pertama kali orang muda berdandan seperti orangtua yang menimbulkan masalah selama pandemi. Remaja di TikTok menunjukkan bagaimana mereka menyamar dengan berdandan sebagai nenek-nenek agar bisa membeli alkohol.