Ngeri, Reporter Ditodong Perampok Saat Sedang Siaran Langsung

Reporter ditodong senjata saat sedang siaran langsung.
Sumber :
  • Oddity Central

VIVA – Seorang reporter televisi Ekuador dan kameramannya nyaris kehilangan nyawa saat ditodong senjata api oleh seorang perampok saat melakukan siaran langsung.

Akui Negara Palestina, Spanyol Batalkan Kontrak Pembelian Amunisi dari Perusahaan Israel

Pada 12 Februari, Diego Ordinola, seorang jurnalis dari DirecTV Sports Ekuador, sedang melakukan laporan di luar Stadion Isidro Romero Carbo Monumental, rumah dari klub sepakbola Barcelona SC. Seketika, seorang pria memakai amsker dan topi menghampirinya dan menarik sebuah senjata.

Penodong itu terdengar meminta telepon genggam para kru dan setelah merampasnya dia langsung melarikan diri sehingga membuat para kru televisi itu syok.

Pejabat PBB Serukan Semua Negara Stop Pasok Senjata dan Amunisi untuk Israel

"Kami bahkan tidak bisa bekerja dengan tenang. Ini terjadi pada pukul 1 siang di luar Estadio Monumental," rulis Diego Ordinola di Twitter pada unggahan video insiden itu dikutip laman Oddity Central.

Setelah perampok itu lari membawa ponsel curiannya, kameraman mulai mengikuti dan kemudian merekam pria itu melarikan diri dengan membonceng sebuah sepeda motor. Video itu sudah ditonton hingga ratusan ribu kali di Twitter, dan langsung menyebar di media sosial.

Suarakan Solidaritas Palestina, Para Pekerja Pelabuhan Yunani Blokir Pengiriman Senjata le Israel

Ordinola kemudian menulis lagi di Twitter untuk berterima kasih kepada orang-orang yang sudah memberikan pesan dukungan. Dia juga menambahkan, polisi sudah berjanji untuk menangkap pencuri itu dan mengadilinya.

Ilustrasi Sidang Majelis Umum PBB

Utusan Turki di PBB Blak-blakan Serukan Embargo Senjata terhadap Israel

Perwakilan Turki untuk PBB mengumumkan bahwa Turki, bersama koalisi negara-negara utama, telah mengeluarkan surat menyerukan penghentian transfer senjata ke Israel.

img_title
VIVA.co.id
30 Oktober 2024