Malaikat Maut Lakukan Ini Pada Manusia Saat Berusia 40 Tahun
- Pixabay/fotorech
VIVA – Ustaz Khalid Basalamah dalam tayangan YouTube Hidayah Indonesia menjelaskan bahwa banyak orang yang salah persepsi pada kematian. Umumnya, kematian dianggap akan terjadi ketika seseorang sudah tua, sakit parah, kecelakaan, pembunuhan atau perampokan.
"Masalah mati, misalnya orang menganggap nanti sudah keriputan, sudah tua sekali, sudah bungkuk badannya baru dia mati, ini persepsi yang salah. Karena banyak yang masih bayi mati, remaja mati, persepsi yang lain menganggap dia akan mati kalau masuk rumah sakit, sakit parah di ICU maka ini juga persepsi yang salah," kata Ustaz Khalid.
Ustaz Khalid pun menyerukan agar manusia tidak lalai karena umur ke depan tidak ada yang tahu. Sebab, umur ke depan tidak ada yang tahu sampai kapan.
"Tanamkan baik-baik agar sadar banyak orang yang terus lalai seakan-akan dunia masih lebih panjang. Kalau sekarang 40 tahun, berarti kalau saya hidup lagi 40 tahun ke depan saya berumur 80 tahun, kalau enggak? Kalau meninggal tiba-tiba?" katanya.
Karena itu, ia juga mengingatkan agar jangan lalai terhadap waktu sehingga lupa akan perintah Allah.
"Enggak ada gunanya kita lalai karena tidak ada waktu, kita sedang berpacu dengan waktu jangan terus menerus mengiyakan syaiton, sampai kapan? Gampang nanti, enggak usah, amalan sunah kan cuma sunah, begitu terus godaannya sama, berapa tahun kita digoda begitu sama syaiton dan berapa kali kita mengiyakan," ujarnya.
Ustaz Khalid Basalamah kemudian mengungkap sebuat riwayat dari Imam Qurthubi bahwa salah satu Nabi pernah berkata kepada Malaikat Maut Alaihisalam:
"Tidakkah kamu punya seorang delegasi yang kamu suruh datang mendahuluimu bersiap-siap menyambut kedatanganmu? Benar Demi Allah jawab Malaikat Maut, aku bahkan punya banyak sekali delegasi berupa macam-macam gangguan dan penyakit, uban, yang ada di kepala berbagai hal yang menyedihkan dan berkurangnya pendengaran dan penglihatan."
"Jika orang yang ditimpa hal-hal tersebut tidak mau sadar juga dan tidak mau bertaubat, maka tatkala aku datang hendak mencabut nyawanya aku menyerunya bukankah aku telah mengirim terlebih dahulu kepadamu delegasi demi delegasi dan peringatan dan peringatan, aku adalah delegasi terakhirmu, tidak ada lagi yang lain sesudahku dan aku adalah peringatan terakhir, tidak ada lagi peringatan lain sesudahku."
"Tidak ada satu hari pun di mana matahari terbit dan terbenam melainkan malaikat maut menyeru, ‘Hai orang-orang yang telah berumur 40 tahun inilah saatnya kalian mengambil bekal selagi kalian masih berakal, anggota-anggota tubuh kalian masih kuat perkasa. Hai orang-orang yang telah berumur 50 tahun, telah dekat saatnya memetik dan memanen."
"Hai orang-orang yang berumur 60 tahun kalian telah melupakan hukuman Allah dan melalaikan jawaban atas firman Allah SWT yang telah disebutkan di dalam surat Al Fatir ayat 37, yang artinya ‘Bukankah Kami telah memanjangkan umurmu dan dalam masa yang cukup untuk berfikir bagi orang-orang yang mau berfikir dan bukankah telah datang kepadamu pemberi peringatan’."