Aisyah Dahlan Ungkap Penyebab Pasangan Berpaling

Foto ilustrasi selingkuh
Sumber :
  • Twitter/@RafazYunus

VIVA – Zaman sekarang, istilah pelakor (perebut laki orang) atau pebinor (perebut bini orang) sudah tidak asing di telinga. Keduanya kerap menjadi alasan pasangan berpaling bahkan retaknya hubungan rumah tangga. 

Namun di luar itu, dr. Aisyah Dahlan turut mengungkap alasan lain mengapa pasangan bisa berpaling. Menurut dia, salah satunya adalah jangan membuat pasangan tersinggung akibat meluapkan emosi yang berlebihan. 

"Keliru ibu, kalau ibu sudah terluka, ibu sedih berkepanjangan. Boleh sedih, boleh marah, boleh mengamuk, satu kali saja. Keluarkan semua abrasion itu tapi tetep jaga kesantunan," ujarnya dalam video yang diunggah di YouTube RUMIL AL-HILYA, dikutip VIVA, Selasa, 2 Februari 2021. 

Wanita yang kerap memberikan kajian itu juga turut mencontohkan bagaimana cara berbicara yang santun pada pasangan meski dalam keadaan marah, tapi tidak menyinggungnya. 

"Dan selalu bilang, 'aku marah sama kamu, aku gak suka sama kamu, aku sedih sama kamu, aku kecewa, jadi aku'. Bukan kebalik, 'kamu bikin kecewa aku, kamu bikin marah aku', bukan gitu. Itu laki-laki tersinggung kalau digitukan. Tapi, 'aku kesel sama kamu, aku kecewa sama kamu, aku marah sama kamu'. Itu dia enggak tersinggung tapi tersentuh," kata dia. 

Aisyah menjelaskan, tersinggung dan tersentuh memiliki kesamaan, yaitu sama-sama mengena saat dikatakan. Tapi, ada bedanya. 

"Bedanya kalo tersinggung tergoncang, kalo tersentuh lembut. Pilih mana? Tersentuh. Maka, latihan kalau lagi marah, aku. Itu lebih santun, walaupun tangan begini-begini (menunjuk)," tuturnya. 

Lebih lanjut, Aisyah menyarankan, tidak perlu mencari tahu apakah suami selingkuh atau tidak. Karena menurut Aisyah, itu merupakan cara yang kasar. 

Heboh Aksi Pria Selingkuh hingga Sebabkan Istri Meninggal saat Hamil, Pelakor: Pelet Saya Kan Ampuh

"Siapa yang masih suka kalau suami tidur buka-buka HP-nya? Itu bikin salah sendiri, bikin sakit sendiri, enggak usah. Itu masuk kategori main kasar," ungkapnya. 

"Bilang sama Allah, 'Ya Allah saya yakin, saya mempercayai suami saya. Kami saling setia. Namun, Ya Allah beri petunjuk padaku apabila dia terjadi penyimpangan, beri petunjuk'," sambung dia. 

Cerita Asli Ipar Adalah Maut yang Diangkat dari Kisah Nyata

Selain itu, Aisyah menyarankan kita untuk memperbanyak ibadah untuk memperpanjang sinyal. Maksudnya? 

"Yang biasa 4 rakaat ambil Qabliyah, Ba'diyah-nya. Yang biasanya Dhuha 2 rakaat ambil lebih banyak. Tahajud biasa 2 rakaat ambil lebih banyak, yang biasa shaum Ramadan doank, ambil Senin-Kamis. Yang biasanya sedekah sedikit, ambil lagi lebih banyak," saran dia. 

Berperan sebagai Pelakor di Film Ipar Adalah Maut, Davina Karamoy Kena Komentar Pedas dari Netizen

"Untuk apa? Salah satu dari jutaan manfaat ibadah itu dari sisi bioplasmik memperpanjang sinyal. Agar yang ibu harapkan dan doakan dari sang suami, maka itu terjadi," kata dr. Aisyah Dahlan. 

Istri labrak dan aniaya pelakor serahkan diri ke Polres Lampung Utara

Istri Labrak dan Aniaya Pelakor Serahkan Diri ke Polres Lampug Utara

Sebuah video yang memperlihatkan tindakan penganiayaan brutal viral di media sosial.

img_title
VIVA.co.id
19 Desember 2024