Undang Paranormal Mbak You, Denny Sumargo Dibikin Merinding
- instagram.com/mbakyou17/
VIVA – Paranormal mbak You kembali bikin geger dengan ramalannya. Setelah sebelumnya, wanita itu mengatakan sudah pernah memprediksi jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ 182. Kini, ia melontarkan penerawangan baru.
Diundang berbincang di channel YouTube Denny Sumargo, mbak You mengatakan sudah pernah menyinggung terkait jatuhnya pesawat dengan rute Jakarta - Pontianak itu.
"Iya sempet ngomong (pesawat jatuh)," ujar mbak You dalam konten video “MERINDING??PERCAYA ATAU TIDAK ITU PILIHAN” channel YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo, dikutip VIVA, Jumat 15 Januari 2021.
Lebih lanjut, Mbak You mengutarakan 'penglihatannya' yang tak kalah bikin merinding. Dia mengatakan, insiden kecelakaan pesawat di tahun 2021, tidak berhenti pada Sriwijaya Air SJ 182 saja.
“Ini kan kemarin mbak You meramal ada pesawat jatuh, nah ini sekarang ada pengelihatan lebih lanjut nggak di kejadian itu?” tanya Denny Sumoargo.
"Kan pesawat masih satu lagi, ada kejadian tahun ini. Tapi nggak separah ini," kata mbak You. “Astaga!” jawab Denny Sumargo.
Menurut mbak You, ada dua faktor yang melatarbelakangi jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ 182, pada Sabtu 9 Januari 2021, kemarin.
"Tapi kalo masalah pesawat ini jatuh karena dari pesawatnya juga karena cuaca. Jadi, keduanya membikin permasalahan ini," kata dia.
Menurut mbak You, tidak ada yang perlu disalahkan atas insiden memilukan tersebut. Sebab, hal itu sudah menjadi takdir yang digariskan Tuhan.
"Dan tidak bisa menyalahkan karena udah kejadian udah takdir. Tapi caranya orang meninggal, caranya suatu kejadian emang seperti ini. Jadi, emang cuaca juga pesawatnya," tuturnya.
Mbak You lebih lanjut menuturkan, meski sudah dikendalikan semaksimal mungkin, jika Tuhan sudah berkehendak, hal tersebut akan terjadi.
"Udah dikendalikan semaksimal mungkin, kalau Tuhan udah punya kuasa, orang meninggal dengan cara apapun ya memang sudah kejadian," kata mbak You.