Menggapai Karier Cemerlang Bersama Para Wanita Inspiratif

Stellar Women.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Bagi kamu para wanita yang sedang mengejar mimpi membangun karier sukses atau mengembangkan bisnis sendiri, ada kesempatan emas belajar dari para wanita inspiratif dalam program Stellar Power Accelerator.

Mengenal Entrepreneurship: Pengertian, Jenis, Manfaat dan Tantangannya

Acara ini digelar oleh Stellar Women yang diselenggarakan selama 8 minggu untuk mengembangkan diri dan mempelajari keahlian yang dibutuhkan dalam menempuh bisnis dan entrepreneurship. Acara ini menggandeng Pond’s sebagai official sponsor dan menghadirkan Bunga Citra Lestari yang merupakan Brand Ambassador dari Pond’s Age Miracle sebagai salah satu pembicara tentang The Power of a Woman: How to go Beyond your Dreams.

Pada program ini, partisipan yang terpilih akan mempelajari banyak aspek kewirausahaan yang dimentori oleh industry leaders wanita, seperti pelajaran Building a Roadmap yang akan dibawakan oleh Uma Hapsari dari Amazara, Leadership & Organization yang akan dibawakan oleh Monica Oudang dari Gojek, dan masih banyak lainnya.

Chairman TNYI: Pemimpin Itu Bisa Petakkan Persoalan, Temukan Masalah dan Solusinya

Akan ada 20 pembicara lain yang mengisi program ini, yaitu Najwa Shihab, Ria Miranda, Prita Ghozie, Rieke Caroline, Uma Hapsari, Linda Anggrea, Desy Bachir, Jessica Lin, Shinta Nurfauzia, Willis Turner, Ellen Nio, Sati Rasuanto, Lisa Widodo.

Program yang diselenggarakan selama 8 minggu ini akan dimulai pada 12 Januari hingga 2 Maret 2021.
Pendaftaran Stellar Power Accelerator akan ditutup tanggal 10 Januari 2021. Program ini terbagi menjadi 3 kategori, yaitu Foundational Strength, Expand and Scale, dan Complete Package. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi website Stellar Women di www.stellarw.com dan akun Instragram @stellarwomen.id.

Jokowi Declares June 10 as National Entrepreneurship Day

Stellar Women berdiri pada tahun 2019 dengan tujuan menciptakan komunitas bagi wanita Indonesia untuk menemukan dan berbagi inspirasi dalam mencapai cita-cita profesional mereka. Didirikan oleh co-founder dan CEO dari Tinkerlust Samira Shihab, Stellar Women ingin memberikan platform bagi wanita berambisi untuk bergabung dan mendukung satu sama lain.

Pada 11 Januari 2020 lalu Stellar Women secara resmi diluncurkan melalui event The Power of Balance. Acara tersebut merupakan pembuka dari terbentuknya komunitas Stellar Women dan awal dari serangkaian program Stellar Women yang akan datang.

Presiden Jokowi

Airlangga: Leadership Pak Jokowi Luar Biasa, Seluruh Rintangan Berhasil Dilalui

Menteri Koordinator bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto menyampaikan kesan selama Jokowi memimpin Indonesia dua periode.

img_title
VIVA.co.id
18 Oktober 2024