Pertarungan Sengit Ular Kobra Lawan Luwak, Siapa Menang?

Pertarungan sengit ular kobra melawan luwak
Sumber :
  • indiatoday.in

VIVA – Video pertarungan sengit antara luwak melawan ular kobra telah menjadi viral di Twitter. Dan mungkin, video ini adalah hal paling menegangkan yang akan kamu lihat hari ini.

Kaleidoskop 2024: 5 Tanda Ada Sarang Ular Kobra di Rumah, hingga 5 Negara Tanpa Malam

Video berdurasi 29 detik itu dibagikan oleh Petugas Dinas Kehutanan India (IFS), Dr Abdul Qayum.

Video tersebut menunjukkan luwak dan ular berkelahi satu sama lain di tengah jalan yang sibuk, sehingga banyak orang yang sengaja menghentikan kendaraannya untuk menonton kejadian langka itu. 

Top Trending: Jembatan Ala Ninja Warrior di Jakarta, Ular Kobra di Celana Dalam

"Ini benar-benar alami. Saya senang tidak ada tentara salib yang terjun untuk menyelamatkan kedua spesies," tulis @drqayumiitk di Twitter, dikutip India Today, Senin 24 Agustus 2020.

Baca juga: Aurel Mulai Buka Blak-blakan Soal Polemiknya dengan Krisdayanti

Bikin Merinding! Ular Kobra Masuk ke Celana saat Lagi Tidur, Korbannya Malah Lakukan Ini

Maksudnya, Abdul menghargai orang-orang di sekitarnya karena tidak ikut campur dalam pertarungan. Dalam video itu, orang-orang terlihat hanya menyaksikan di pinggir jalan dan tidak mengganggu jalannya proses alam.

Meski di awal luwak nampak menyerah karena menjauhi kobra, ternyata pertarungan tersebut belum berakhir. Setelah beberapa detik, luwak nampak mengawasi ular tersebut dari ujung jalan. Saat ular mencoba melarikan diri, luwak kembali menyerangnya.

Ular kobra itu kemudian mencoba bersembunyi di dalam saluran pembuangan, tetapi luwak itu tidak melepaskannya begitu saja. Luwak itu akhirnya berhasil membunuh ular kobra, kemudian melarikan diri sambil menahan ular di mulutnya.

Baca juga: Usai Dinikahi Atta Halilintar, Aurel Bakal Berhijab

Pertarungan menegangkan antara luwak dan ular ini berhasil menarik perhatian warganet hingga ditonton lebih dari 14 ribu kali. Mereka meninggalkan jejak di kolom komentar dan mengungkapkan pandangannya masing-masing mengenai video tersebut.

"Benar-benar orang yang baik, mereka menunggu... Dan luwak juga meninggalkan tempat itu lebih awal," ujar warganet yang nampaknya gembira mengetahui luwaklah yang menjadi pemenangnya.

"Saya ingin tahu mengapa tidak ada pembalasan dari ular kobra karena menyelamatkan nyawa sendiri?" kata yang lain heran melihat ular yang kalah.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya