Masya Allah, Ini Manfaat Puasa Tarwiyah dan Arafah Jelang Idul Adha
- Pixabay/ambroochizafer
VIVA – Jumat mendatang, tepatnya 31 Juli 2020, umat Muslim di seluruh dunia akan merayakan Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriah. Tapi sebelum itu, terdapat dua amalan puasa sunnah yang sangat dianjurkan, yaitu puasa Tarwiyah dan Arafah.
Puasa Tarwiyah sendiri dilakukan pada 8 Zulhijah, yang jatuh tepat di hari ini. Sedangkan puasa Arafah, dilaksanakan pada 9 Zulhijah, atau besok, Kamis 30 Juli 2020.
Dilansir dari berbagai sumber, terdapat beberapa keutamaan jika kKmu melaksanakan puasa Tarwiyah dan Arafah. Allah SWT menjamin, akan menghapuskan dosa-dosamu jika melaksanakan ibadah sunnah tersebut.Â
Dalam hadis yang diriwayatkan oleh Ibnu An-Najjar dan Abdullah bin Abbas, Nabi Muhammad SAW bersabda sebagai berikut:Â
"Puasa di hari Tarwiyah (8 Zulhijah) akan mengampuni dosa setahun yang lalu. Sedangkan puasa hari Arafah (9 Zulhijah), akan mengampuni dosa dua tahun," (H.R. Tirmidzi).Â
Keutamaan puasa Arafah juga terdapat pada hadis sahih yang diriwayatkan Abu Qatadah RA, di mana Nabi Muhammad SAW bersabda:Â
"Puasa hari Arafah dapat menghapuskan dosa dua tahun yang telah lepas dan akan datang, dan puasa Asyura (10 Muharram) menghapuskan dosa setahun yang lepas," (H.R. Muslim).Â
Nah, buat Akhi dan Ukhti yang besok berniat melaksanakan puasa Arafah, berikut niat puasa yang bisa Kamu lafalkan nanti malam, sampai sebelum terbit fajar pada 9 Zulhijah.Â
"Nawaitu shauma arafah sunnatan lillahi ta'ala."
Artinya: "Saya niat puasa Arafah, sunnah karena Allah ta'ala."