Perjuangan Dramatis Panji Lepaskan King Kobra Garaga ke Alam Bebas
- Youtube
VIVA – Panji akhirnya melepas ular jenis king kobra bernama Garaga yang selama ini ia pelihara. Proses pelepasan Garaga ke alam bebas diunggah Panji ke akun YouTube pribadinya pada Munggu, 1 Maret 2020.
Dalam video berdurasi 18 menit 58 detik itu tampak Panji bersama seluruh timnya berjuang keras untuk mendatangi alam bebas yang dijadikan tempat pelepasan Garaga.
“Kami telah menempuh jalan yang panjang, berjuang, melewati semak belukar dan hutan untuk mengantarkan teman kami Garaga, sang king kobra, untuk pulang ke rumahnya,” ucap Panji dalam video dikutip VIVA pasa Senin, 2 Maret 2020.
Panji menjelaskan bahwa pelepasan Garaga dimaksudkan untuk menjaga kelestarian ular kobra itu sendiri. Panji pun menyadari bahwa sulit menemukan tempat layak untuk melepaskan Garaga.
“Pelepasan Garaga bukan karena apapun selain untuk kelestarian Garaga sendiri. King kobra seharusnya memang harus ada di alam. Ya walaupun memang sulit mencari alam yang pas dan baik untuk pelepasan ini,” kata Panji.
Setelah melalui perjalanan yang jauh sampai harus menyebrangi sungai yang sedang meluap, Panji akhirnya tiba di tempat pelepasan Garaga. Tempat tersebut sangat dirahasiakan Panji dan jauh dari pemukiman.
“Rumah Garaga yang baru ini sangat jauh lokasinya dari pemukiman manusia dan dianggap keramat bagi orang-orang yang mengetahui tempat ini. Jadi jarang sekali ada orang yang mau datang ke sini,” kata Panji.
Dalam video, Panji bersama tim dan tampak juga kehadiran Irfan Hakim secara resmi melepas Garaga ke alam bebas. Mereka tampak melambaikan tangan ke arah Garaga.
“Dadah Garaga tuh kan seneng dia kan,” kata Panji. “Alhamdulillah teman-teman, Garaga sudah kembali ke alam dan semoga ini adalah jalan yang terbaik untuk proses pelestarian king kobra,” kata Panji menambahkan.