Tak Ada yang Keluar Rumah, Penampakan Wuhan Seperti Kota Mati

Penampakan Kota Wuhan
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Keputusan pemerintah China untuk menutup kota Wuhan terkait virus corona, membuat ibukota dari provinsi Hubei ini nampak seperti kota hantu.

Presiden China Xi Jinping: Solusi Dua-Negara Fundamental untuk Perdamaian Palestina

Seorang turis Amerika di kota China menangkap beberapa pemandangan menakutkan pada Jumat, 24 Januari 2020, yang memperlihatkan hanya ada beberapa orang yang berkeliaran di jalan-jalan yang kosong. 

Dilansir Daily Star, Minggu 26 Januari 2020, sebelumnya Wuhan merupakan rumah bagi 11 juta orang. Dan sekarang, sekolah telah ditinggalkan, pusat perbelanjaan nampak kosong dan hanya ada satu toko kelontong kecil yang tetap buka. Kantor pos di kota tersebut juga memasang pengumuman, ditutup sampai bulan depan. 

China: Kegagalan Gencatan Senjata di Gaza Akar Penyebab Kekacauan di Timur Tengah

Turis tersebut mendengar seorang wanita berkata, panik. Ia juga menambahkan, meski ditutup, kota ini masih memiliki persediaan logistik yang cukup, namun diperkirakan akan mulai habis dalam dua minggu. 

Dilema Produsen Mobil Listrik China: Laris tapi Merugi

Keputusan menutup kota Wuhan diambil setelah jumlah kematian orang yang terinfeksi virus corona di China bertambah menjadi 41 orang. Lebih dari 1400 orang disebut telah terinfeksi di seluruh negeri dan secara global termasuk Prancis, Thailand, Amerika Serikat dan Australia. 

Virus corona diduga berasal dari pasar makanan laut di Wuhan yang secara ilegal menjual hewan hidup, termasuk kelelawar dan marmut yang diduga pembawa virus mirip SARS yang menyebabkan gejala pernapasan parah. 

Diperkirakan 56 juta orang telah dikarantina di China. Transportasi umum di sana pun tidak dioperasikan untuk menghentikan penyebaran virus corona lebih lanjut. 

Akibat wabah virus corona ini, pemerintah China membatalkan perayaan Tahun Baru Imlek, karena mereka sedang berupaya untuk mengendalikan penyebaran virus yang mematikan ini. 

VIVA Militer: Jet tempur F-35 Lightning II militer Korea Selatan (Korsel)

Korsel Kirim Jet Tempur saat 11 Pesawat Militer China dan Rusia Masuki Zona Pertahanan Udaranya

Sebanyak 11 pesawat militer China dan Rusia memasuki zona identifikasi pertahanan udara Korea Selatan, pada Jumat, 29 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024