3 Zodiak yang Akan Mencintai Tanpa Syarat, Ada Pasangamu?

IU si Taurus di Drama Hotel Del Luna.
Sumber :
  • tvN

VIVA – Menjalin suatu hubungan bisa menjadi pengalaman yang melelahkan jika tidak bersama orang yang tepat. Meski setiap hubungan itu unik, pasangan perlu memahami apa yang mereka harapkan dari suatu hubungan atau dari satu sama lain.

Jika kamu mencari hubungan jangka panjang tetapi pasangan hanya tertarik pada hubungan biasa, kamu pasti akan patah hati. Sering kali, orang yang ingin berada dalam hubungan yang serius mencari cinta tanpa syarat. 

Sayangnya, tidak semua orang diberkati atau cukup beruntung untuk mendapatkan apa yang mereka inginkan. Namun, tanda-tanda zodiak kita dapat memprediksi kepribadian kita dan bagaimana kita berperilaku dalam cinta. Berikut ini tiga zodiak yang akan mencintai kamu tanpa syarat. 

Taurus

Taurus dikenal karena sifat tabah mereka dan tidak berbeda ketika mereka sedang jatuh cinta. Tidak mudah untuk mengguncang banteng ini begitu ia memutuskan atau jatuh cinta. Bagi seorang Taurus mencitai untuk 'selalu dan selamanya'. Saat ia jatuh cinta, ia menjadi mitra yang paling setia dan akan terus berada di sisi pasangannya selama berabad-abad. Bahkan selama fase yang sulit, keyakinan seorang Taurus pada pasangannya dan keinginan untuk membuat hubungan itu berhasil tidak tergoyahkan.

Cancer

Orang-orang dengan zodiak ini akan mengutamakan segala hal tentang keluarga. Ketika seorang Cancerian jatuh cinta, insting pertamanya adalah menjadikan pasangan sebagai bagian dari keluarganya. Seseorang dapat melakukan apa saja untuk mencintai dan melindungi keluarganya, bukan? 

Seperti itulah bagaimana seorang Cancerian melihat hubungan romantis. Kepiting yang setia dan berdedikasi mungkin sering dicemooh karena menjadi orang rumahan, tetapi itulah yang membuatnya berbeda dari orang lain. Ia hanya ingin membangun rumah tangga dengan pasangan dan tidak hanya berada di sana untuk bersenang-senang dan bermain-main seperti orang lain. 

Terpopuler: Rekomendasi Wisata di Bandung Selatan, Jenis Jalan Kaki yang Efektif Menurunkan Berat Badan

Sagitarius

Sagitarius mengambil waktu untuk jatuh cinta tetapi begitu mereka kehilangan hati kepada seseorang, tidak ada yang bisa menghentikan mereka. Mereka adalah pengambil risiko, para petualang dan kehidupan cinta mereka tidak berbeda. 

Zodiak 27 Desember 2024, Kesedihan 3 Zodiak Ini Akan Berakhir

Orang Sagitarius memiliki kemampuan bawaan untuk mengatasi setiap peristiwa yang menjengkelkan dalam hidup mereka dan ketika terjadi pertengkaran dan perselisihan dalam suatu hubungan, mereka bukanlah orang yang menyimpan dendam. 

Ilustrasi zodiak

Beruntung! 6 Zodiak Ini Diramal Mudah Dapat Jodoh dan Segera Menikah di Tahun 2025

Memasuki tahun 2025, diprediksi akan menjadi tahun penuh cinta dan kebahagiaan bagi beberapa zodiak. Astrologi menyebutkan bahwa ada enam zodiak yang diprediksi bahagia.

img_title
VIVA.co.id
9 Januari 2025