Ketika Rambutan Disebut Buah Alien di Serial Netflix
VIVA – Baru-baru ini serial Netflix yang tayang sejak 25 Juli 2019 viral di dunia maya. Hal ini bermula dari sebuah cuitan warga Malaysia di akun Twitter-nya yang kemudian viral.
Dalam kicauannya itu, dia mengunggah sebuah klip pendek dari serial Netflix yang memperlihatkan dua tokoh yang tengah menjelajahi bulan. Saat itu, kedua tokoh tersebut menemukan buah dan memutuskan untuk bereksperimen dengan memakannya.
Ternyata buah yang dibilang asing dalam serial itu sangat familiar dengan masyarakat Asia Tenggara. Sebab buah tersebut merupakan buah rambutan, buah tropis yang disukai dan dikenal oleh orang di Asia Tenggara.
Yang lebih lucu, dalam episode itu, sebelum mereka benar-benar memakan buahnya, para pemain mengoleskan beberapa rambutan di tangan mereka untuk mengetahui apakah buah itu beracun atau menyebabkan iritasi. Mereka juga menyebut buat rambutan sebagai buah alien.
Tak hanya itu, melihat buahnya yang berambut, banyak yang menganggap buah tersebut cocok dijadikan buah luar angkasa. Beberapa dari mereka yang pernah tinggal di dekat kebun rambutan bahkan bercanda mengatakan bahwa mereka pasti hidup di bulan.
Beberapa yang lain menyarankan buah-buahan lain yang mungkin tampak asing bagi orang Barat, seperti belimbing atau durian. Sementara beberapa yang lain mengometari bahwa pria dalam serial itu memegang rambutan seperti lipbalm ke bibir wanita.
Usut punya usut, ternyata serial Netflix berjudul "Another Life", yang dirilis pada 25 Juli 2019. Serial ini dibintangi oleh Katee Sackhoff dan Selma Blair, mengisahkan tentang seorang astronot dan kru ruang angkasa yang perlu menyelidiki artefak alien yang muncul secara misterius di dunia. Mereka berusaha mencari kehidupan di luar bumi tetapi menghadapi kengerian yang tak dapat dijelaskan yang membahayakan misi mereka. (rna)