Cerita Mengharukan Anak yang Ibunya Sadar Setelah 27 Tahun Koma
- bbc.com/indonesia
Omar Webair, seorang warga Uni Emirat Arab tak pernah putus harapan dan yakin suatu saat sang ibu, Munira Abdulla akan bangun dari koma. Harapannya menjadi kenyataan ketika sang ibu bangun, setelah koma selama 27 tahun, menyusul kecalakaan serius yang ia alami pada 1991.
Webair mengira dirinya bermimpi ketika mendengar seseorang memanggil namanya sekitar pukul 4.30.
"Ada orang yang memanggil nama saya. Saya mencoba mencari tahu, siapa yang memanggil saya. Ternyata suara berasal dari ibu saya," kata Webair dalam wawancara dengan BBC, Selasa, 7 Mei 2019.
"Saya tentu sangat bahagia, bahkan saya sampai mengira jangan-jangan saya sedang bermimpi," katanya.
Di hari-hari pertama setelah bangun dari koma, Munira Abdulla hanya berbicara tentang hal-hal yang ia sukai, mulai dari Alquran, apa yang ia kenakan, parfum, dan omongan tentang saudara-saudaranya.
"Ia banyak kehilangan kosakata. Makanya, ketika salat, ia sering meminta bantuan tentang bacaan yang harus diucapkan. Karena masalah kosakata ini pula yang mungkin membuatnya tak memberi respons ketika dokter bertanya atau meminta melakukan sesuatu," ungkap Webair.
Webair mengatakan, sejak awal merasa yakin ibunya akan bangun dari koma, meski dokter mengatakan kemungkinan itu sangat kecil. Ia setia mendampingi sang ibu menjalani perawatan dan mengurus semua keperluannya. Sekarang sang ibu menjalani terapi, antara lain agar bisa cepat memberikan respons.