Hal Penting yang Wajib Dipersiapkan Jika Mau Memelihara Hewan

Kucing peliharaan.
Sumber :
  • instagram.com/catzoniamy

VIVA – Melihat tingkah lucu seekor hewan seperti anjing atau kucing membuat banyak orang gemas dan ingin memeliharanya. Karena itu, banyak orang yang ingin mengadopsi hewan peliharaan.

Kucing Buang Air Sembarangan? 7 Trik Jitu Usir Kucing dari Rumah Anda!

Namun, sebagian dari mereka terkadang tidak benar-benar tahu apa saja yang harus dipersiapkan sebelum mengadopsi hewan peliharaan. Sebab bisa jadi pada akhirnya membuat hewan-hewan tersebut malah terlantar dan tidak terurus.

Oleh karenanya, penting untuk memperhatikan beberapa hal ini sebelum memutuskan memelihara hewan peliharaan. Apa sajakah itu?

Mitos atau Fakta Kucing Tak Suka Minum?

"Kebanyakan orang mau memelihara peliharaan yang sering mereka lakukan itu tidak pikir panjang, dari makanan, tempat tinggal. Tapi pertama itu yang paling penting komitmen," kata Chambaraya Dog Trainer, Aang saat Talk show Media Pro Balance di kawasan Sarinah, Jakarta Pusat, Senin, 1 April 2019.

Ia mengatakan bahwa untuk memelihara hewan harus menyisihkan waktu dalam sehari demi mengurusnya. Dengan begitu, jika memang merasa sibuk dan tidak memiliki waktu, sebaiknya jangan mengadopsi hewan peliharaan.

Momen Lucu Presiden Prabowo dan Wakil PM Inggris saat Bahas 'Kucing'

"Kemudian finansial. Kalau tidak bisa menyisihkan finansial, jangan harap bisa punya hewan peliharaan yang diimpikan," kata dia.

Sementara itu, dokter hewan drh Elvinkan Ruth menambahkan, ada beberapa aspek lain yang juga harus diperhatikan. Misalnya, nutrisi dari makanan dan kesehatannya.

"Termasuk kesehatan dalam vaksinasi atau obat cacing, kulit dan rambut karena ada banyak jenis anjing yang semakin panjang rambutnya harus lebih ekstra perawatannya," ujar dia.

Hal lain yang tidak kalah pentingnya adalah interaksi. Hewan pelihara harus dianggap sebagai keluarga, sehingga butuh interaksi.

"Karena dia bisa stres, nanti ada beberapa kecenderungan yang berpengaruh ke kesehatan fisik dan mental," ucapnya.(nsa)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya