Apes, Baru Beli Sepatu Gucci Langsung Rusak Usai Dipakai 3 Jam
- China Press
VIVA – Seorang pria di Malaysia merasa kecewa setelah sol sepatu mewahnya bermerek Gucci, rusak hanya tiga jam setelah dipakai. Pria yang diketahui bermarga Lim (diindikasikan dalam struk sebagai Andy Ho), membeli sepasang sepatu rapuh itu di Pavilion KL pada 25 Agustus 2018.
Menurut China Press, Lim bisa membeli sepatu loafer Gucci tersebut dengan diskon khusus. Ia membayar sepatu itu dengan harga 3.901,50 Ringgit Malaysia atau sekitar Rp13,75 juta, dari harga aslinya 4.590 Ringgit Malaysia atau sekitar Rp16,2 juta.
Dikutip dari laman Nextshark, Lim memakai sepatu itu tiga hari kemudian pada sebuah pertemuan di Macau. Sayangnya, setelah berjalan dengan sepatu itu selama tiga jam, solnya mulai lepas.
Dalam sebuah wawancara dengan media lokal, Lim menceritakan bahwa teman-temannya yang menyaksikan kejadian memalukan itu bertanya apakah sepatu itu palsu. Lim pun membawa sepatu rusak tersebut kembali ke toko pada 30 September 2018 sebagai bentuk keluhan.
Ia berharap bisa mendapat sepatu baru sebagai gantinya, tapi pelayan toko bersikukuh ingin mengirim sepatu itu kembali ke kantor pusat Gucci di Italia untuk dilakukan investigasi lebih lanjut.
"Dua minggu kemudian, seorang pekerja Gucci menelepon dan mengatakan masalahnya bukan pada kesalahan pembuatan, namun disebabkan oleh perilaku konsumen," kata Lim mengutip kata pekerja.
Mereka, kata Lim, memberikannya dua pilihan. Pertama, saya bisa membawanya kembali dan memakainya lagi dan kedua, mereka membantu memasangkan kembali sol sepatu itu.
Alih-alih memilih salah satu dari kedua pilihan itu, Lim memutuskan untuk melayangkan keluhan resmi ke Pengadilan Klaim Konsumen Malaysia. Tak butuh waktu lama hingga akhirnya Lim mendapat panggilan dari Gucci Singapura yang menawarkannya pengembalian uang secara penuh sebagai ganti agar ia menarik keluhannya.
Lim, yang ingin menegakkan haknya sebagai konsumen, menolak tawaran itu dan melanjutkan keluhannya. Perwakilan Gucci mengklaim bahwa sepatu itu dalam kondisi yang sangat baik saat Lim membelinya dan solnya dibuat dari bahan kulit asli.
Namun penjelasan tersebut dianggap tidak masuk akal, sehingga ketua hakim pengadilan memihak Lim di akhir persidangan. Ketua hakim mengatakan bahwa jika sepatunya memang benar terbuat dari bahan premium, sol sepatu tidak akan mudah lepas karena Lim tidak memakainya dalam lingkungan yang keras yang membuat sepatu itu rusak.
Setelah sidang, pengadilan meminta Gucci untuk memberikan pengembalian uang penuh dan surat permintaan maaf.