Musuh Avengers: Infinity War Ternyata Ada di Indonesia
- Marvel
VIVA – Hal unik banyak terjadi di dunia maya, salah satunya kesamaan nama. Kali ini giliran nama musuh utama dalam film Avengers: Infinity War, Thanos. Sebuah akun instagram, @recehlogy, mengunggah Surat Izin Mengemudi seseorang bernama Tanos.
Dalam foto SIM C tersebut terlihat nama juga alamat orang yang bernama Tanos tersebut. Dalam kolom alamat, Tanos bertempat tinggal di daerah Sukajaya, Palembang.
"Oleh karena itu, untuk melancarkan aksinya, langkah awal yang diambil oleh Thanos yakni dengan mengurus SIM C di Polres duna mempermudah mobilisasinya dalam mengumpulkan Infinity Stone," tulis akun recehlogy.
Hal tersebut dapat tanggapan beragam dari warganet. Beberapa diantara mereka merasa alamat rumahnya berdekatan dengan yang ditulis. Namun sebagian besar meragukan keaslian gambar tersebut.
"Itu aslinya bukan tanos tapi sayton," tulis salah satu warganet.
"Itu bukannya saiton?" kata warganet lainnya.Â