5 Hal Penting Perlu Diperhatikan Mendekor Rumah Minimalis
- Home Designing
VIVA – Saat ini hunian berkonsep minimalis tengah populer. Mendekorasi rumah 'mungil' memberikan tantangan tersendiri. Beberapa hal penting perlu diperhatikan sebelum mendekorasi ruangan tersebut.
Dilansir dari House Beautiful, Jumat 20 Oktober 2017. Berikut adalah hal-hal yang perlu diperhatikan saat mendekorasi ruangan kecil bergaya minimalis.
1. Tentukan fungsi ruangan
Ketika memulai mendekorasi ruangan kecil, pastikan untuk menentukan fungsi dari ruangan terlebih dahulu. Rumah yang memiliki ruang terbatas lebih baik menggabungkan beberapa ruangan menjadi satu. Misalnya ruang tamu dengan ruang keluarga, ruang dapur dengan ruang makan. Ini dapat menjadi paduan yang baik di rumah Anda.
2. Memanfaatkan furnitur dengan baik
Anda dapat memanfaatkan sofa kecil pada ruang tamu sebagai pengganti coffee table di ruangan tamu Anda, dan pastikan untuk memilih furnitur yang multifungsi
3. Buatlah beberapa ilusi
Cermin, karpet, dan pemilihan cat warna dapat menjadi salah satu solusi untuk membuat ruangan tampak lebih besar. Cermin dan cat berwarna netral dapat memantulkan cahaya mata hari yang masuk, sehingga ruangan akan terlihat lebih besar dan bercahaya.
Penggunaan karpet berukuran besar juga dapat memberikan kesan luas pada ruangan kecil. Jika di dalam ruangan tersebut hanya menggunakan warna-warna netral, Anda dapat memanfaatkan karpet dengan pola menjadi titik pusat ruangan Anda.
4. Lakukan secara vertikal
Menyusun furnitur secara vertikal dapat membuat ruangan terlihat lebih luas. Dengan cara memanfaatkan ruang pada dinding Anda. Seperti memilih menggunakan rak dinding, dibandingkan dengan lemari. Karena dapat membuat ruang berjalan Anda lebih luas.
5. Jangan melupakan pola
Dengan menyusun furnitur secara satu arah dapat membuat ruangan lebih terlihat luas dan lebih tertata rapi.