Kesalahan Dekorasi Ruang Minimalis yang Perlu Diperbaiki
- Pixabay/StockSnap
VIVA.co.id – Ketika memiliki hunian bergaya minimalis memang membutuhkan keterampilan lebih untuk mendekorasinya. Karena Anda menginginkan ruangan tersebut sesuai dengan apa yang Anda impikan, namun memiliki keterbatasan ruangan yang berukuran kecil.
Dengan satu kesalahan dekorasi dapat membuat ruangan tersebut terlihat sempit, berantakan, dan terlalu sederhana. Seperti yang dilansir dari Lonny, Senin 9 Oktober 2017 berikut adalah tips untuk menghindari kesalahan dekorasi pada ruangan minimalis.
1. Tidak memaksimalkan ruang penyimpanan dengan baik
 Anda harus cermat dalam menggunakan tempat penyimpanan Anda. Meletakkan barang-barang sembarang membuat ruangan tampak sempit dan berantakan. Coba lihat sekitar, Anda dapat menggunakan bagian bawah meja dan menggunakan basket kerajinan rotan sebagai tempat penyimpanan, sehingga tetap terlihat cantik sebagai tempat menyimpan barang.
2. Maksimalkan dinding ruangan
Anda mempunyai banyak lukisan dan foto-foto kenangan dengan keluarga? Hindari meletakkan bingkai foto di atas meja. Mengurangi penggunaan meja berukuran besar dapat menghemat ruangan Anda.
Gunakan dinding sebagai tempat meletakkannya. Anda juga dapat menghemat ruang dengan menggunakan pintu geser pada ruangan Anda.
3. Terlalu banyak menggunakan kursi
Kursi dengan ukuran besar saja sudah membuat ruangan tampak sempit. Apalagi dengan menggunakan banyak kursi pada ruangan Anda. Walaupun kursi tersebut berukuran kecil, lebih baik tidak memakai furnitur yang tidak benar-benar Anda butuhkan.
4. Merasa ruangan terlalu kecil, sehingga tidak ada tempat yang tersisa.
Pada hunian minimalis disarankan untuk menggunakan kursi atau meja dengan roda pada kakinya. Sehingga ketika membutuhkan ruang lebih, Anda dapat menggeser furnitur tersebut. Namun jika tidak memilikinya, yang harus Anda lakukan adalah dengan mengubah letak funitur Anda. Dan membuat ruang lebih pada ruangan Anda.
5. Mendekorasi dengan simetris
Mendekorasi dengan posisi simetris banyak dilakukan untuk menghemat penggunaan ruang. Namun apabila terlalu banyak menggunakan posisi simetris pada dekorasi Anda, akan membuat ruangan menjadi membosankan.
Jangan takut untuk mencoba posisi asimetri yang berbeda. Ini akan membuat ruangan Anda tampak lebih menarik.