Lagi Tren Hidup Minimalis, Hias Ruangan Pakai Furnitur Hemat Tempat

Meja minimalis
Sumber :
  • docorunic

VIVA – Dewasa ini, hidup minimalis semakin banyak digemari oleh berbagai macam kalangan. Mulai dari gaya hidup, makanan hingga perabotan rumah tangga yang minimalis menjadi pilihan banyak orang.

Meriahnya Central Property Festival 2024, Buka Kesempatan Emas Miliki Hunian Idaman di Batam

Hidup minimalis sudah menjadi tren di negara dunia seperti AS dan Jepang. Di Indonesia, hidup minimalis juga mulai diadopsi dan disenangi. Hidup minimalis bukan berarti karena kekurangan, melainkan mengkampanyekan hidup hemat.

Salah satu gaya hidup minimalis yang perlu diperhatikan adalah dekorasi dan penataan rumah. Rumah yang nyaman akan membuat penghuninya menjadi tenang. Karena itu, solusi untuk menata dekorasi rumah minimalis adalah dengan menggunakan furnitur yang hemat tempat.

Pemerintah Naikkan PPN 12 Persen pada 2025, Netizen Protes Lewat Ajakan Frugal Living

Photo :
  • decorunic

Brand lokal asal Jepara, Decorunic menjawab permasalahan tersebut. Rumah yang terdapat banyak barang dan terlihat berantakan, akan membuat penghuninya suntuk dan malas. Brand lokal ini memberikan solusi dengan menawarkan furnitur yang minimalis dan hemat tempat.

Suswono Pilih Dialog Hadapi Konflik Agraria di Jakarta

Awalnya, Brand lokal asal Jepara ini hanya membuat produk-produk furnitur yang bisa nempel di dinding (floating furniture). Namun, seiring berjalannya waktu, mulai melebarkan sayapnya dengan mengkampanyekan furnitur hemat tempat.

Photo :
  • decorunic

Lewat rilis yang diterima VIVA, Owner Decorunic, Wahyu Amiruddin mengatakan bahwa dengan furnitur yang menghemat tempat, penataan rumah akan terasa lebih mudah. Karena dengan furnitur hemat tempat, ruangan akan terlihat lebih besar dan luas.

"Siapa yang ingin rumahnya terlihat berantakan? Pastinya tidak ada. Karena itu, Decorunic hadir sebagai solusi furnitur yang saving space. Jadi, tidak perlu ada banyak barang di rumah dan lebih menghemat tempat," ujar Wahyu.

Kampanye Furniture Saving Space

Sejak berdiri tahun 2018 lalu. brand lokal asal Jepara ini memang mengkampanyekan furniture saving space. Mengapa harus saving space? Supaya rumah tidak terlalu banyak barang dan memakan tempat.

Karena itu, produk yang pertama kali diusung adalah Floating Shelf (Rak Dinding Melayang). Setelah itu, diproduksilah berbagai macam varian Rak Dinding dengan fungsi yang berbeda-beda.

Photo :
  • docorunic

Beberapa produknya bahkan menjadi best seller, yakni Rak Dinding Buku. Karena terkadang banyak yang bingung bagaimana menata buku-buku yang berserakan, Decorunic menghadirkan tempat buku yang hemat tempat.

Tak ketinggalan ada Meja Dinding Steffy yang bisa nempel di tembok dan dilipat agar bisa tidak memakan tempat ketika tidak digunakan.

Semua produknya dipastikan Wahyu terbuat dari bahan yang berkualitas dan terjamin. Jika ada kekurangan, jangan khawatir ada garansinya. Bahkan opsi pembayarannya bisa dilakukan dengan COD. Untuk mendapatkan produk Decorunic, bisa mengunjungi halaman website decorunic.id. 

"Saat ini fokus kami memang pemasaran digital. Karena perkembangan teknologi semakin maju. Selain itu, kami juga sedang mengembangkan produk-produk baru yang minimalis dan tentunya hemat tempat," pungkas Wahyu.

Maruarar Sirait

Pungutan BPHTB dan PGN Dibebaskan untuk Bangun Hunian MBR, Menteri Ara Apresiasi Pemda Sudah Ikhlas

Tiga menteri Presiden Prabowo menandatangani surat keputusan bersama (SKB) untuk mendukung percepatan pembangunan 3 juta rumah bagi masyarakat berpenghasilan rendah.

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024