Nyaman di Rumah dengan Sentuhan Keindahan Alam yang Bisa Bikin Relaks

Rumah Minimalis Miky Setiawan bergaya industrial loft jungalow
Sumber :
  • Instragram Miky Setiawan

VIVA – Kesibukan kaum urban di kota-kota besar tentunya memicu penat dalam menjalankan aktivitasnya. Hal ini membuat banyak orang membutuhkan waktu untuk berlibur guna menenangkan diri.

5 Prediksi Tren Hunian di Tahun 2024, Tradisional hingga Home Office

Tetapi, untuk berlibur tak semua orang bisa melakukannya. Selain karena kebijakan di tiap perusahaan, hari berlibur juga cukup menyita waktu pada sebagian besar kaum urban. Padahal, kenyamanan saat berlibur yang didapat dari pemandangan alam bisa memberikan energi baru.

Ternyata, untuk bisa menenangkan diri tak lagi perlu berlibur di tempat yang jauh. Untuk mensiasatinya, bisa dilakukan dengan memberi sentuhan keindahan alam di dalam hunian, baik itu dari segi warna cat maupun furnitur yang ada.

5 Cara Membuat Rumah Menjadi Lebih Sehat

"Melihat tren saat ini, orang benar-benar membutuhkan ketenangan dan keheningan untuk merefleksikan diri mereka di tengah komitmen yang dinamis terhadap kehidupan di kota besar. Saya pikir pemilihan tema warna Tranquil Dawn sangat tepat," ujar desainer interior profesional, Alvin Tjitrowirjo, dalam acara Dulux, di Jakarta, beberapa waktu lalu.

Desain interior hunian dari tangki air

Kepincut Narji, Istri: Wanita Cantik Bukan Buat Cowok Ganteng Tapi Cowok Berani

Alvin menambahkan, warna tersebut bersifat lembut sehingga sangat cocok untuk memberi jeda di tengah padatnya aktivitas. Warna ini juga racikan dari rona langit di pagi hari sehingga memberi semangat namun tetap menghangatkan.

"Warnanya lembut tetapi tidak terlihat sendu memiliki sentuhan hangat seperti hubungan manusia yang harmonis. Ini bisa menjadi inspirasi untuk dekorasi bagi mereka yang ingin kembali menghadirkan sentuhan manusia di setiap sudut ruangan," katanya lagi.

Untuk menyelaraskan warna hunian tersebut dengan furniturnya, Alvin menuturkan pilihan berbahan dasar alam adalah yang paling bisa menyatu. Adanya gambar alam maupun warna furnitur yang mirip dengan di alam juga bisa memberi sensasi menyejukan.

"Tren warna ini juga digunakan untuk interior dengan material alami. Ada karakter warnanya lebih ke alam jadi kombinasikan dengan interior alam seperti dari bahan anyaman, atau sofa dari bahan kulit," tambahnya.

Cat dinding

Tips Wujudkan Rumah Nyaman dan Sehat dengan Cat Dinding yang Tepat

Pemilihan cat dinding yang aman dan tepat dapat jadi solusi untuk menciptakan rumah yang hangat, menyenangkan dan sehat. Anda dapat melakukan hal-hal seperti berikut ini.

img_title
VIVA.co.id
8 Mei 2024