Bukan Makanan Enak, Ini yang Dicari Milenial Saat Datangi Kafe
- VIVA/Rintan Puspitasari
VIVA – Alih-alih mendapatkan makanan enak dan memuaskan, generasi milenial saat ini ternyata lebih mementingkan tampilan sebuah kafe atau restoran ketika berkunjung ke sana. Fakta ini terungkap melalui sebuah survei yang dilakukan oleh sebuah restoran di Inggris.
Riset yang dilakukan oleh Zizzi Restaurant itu menunjukkan bahwa milenial menghabiskan waktu lima hari penuh dalam setahun hanya untuk menelusuri foto makanan dan tempat makan. Sebanyak 30 persen di antaranya bahkan tidak berkenan berkunjung jika media sosial restoran atau kafe tersebut tidak menarik.
Menurut desainer interior dari ID 12, Reza Wahyudi, penggunaan media sosial oleh generasi milenial mendorong pertumbuhan minat desain interior. Oleh karena itu, tampilan visual sebuah lokasi merupakan nilai tambah tersendiri.
"Tampilan visual yang apik merupakan aspek penting bagi generasi yang dikenal sebagai generasi visual. Mereka tak segan merogoh kocek lebih untuk menghabiskan waktu di lokasi hang out dengan interior apik atau mempercantik hunian sehingga elok saat tayang di media sosial," ujar Reza saat media talkshow Taco Home Interior Products di Senayan City, Jakarta, Jumat 21 September 2018.
Selain mengincar interior kafe yang Instagramable, generasi milenial juga mendambakan hunian kecil, namun dengan interior menarik. Sebuah survei yang dilakukan oleh Lamudi.co.id mengungkap bahwa para milenial lebih mendambakan hunian berukuran lebih kecil, namun menawarkan fungsionalitas tinggi dan interior menarik.
"Konten yang beredar di media sosial sangat mudah sekali memengaruhi selera seseorang. Hal ini menuntut para pebisnis komersial untuk mampu menyuguhkan sarana atau produk desain interior yang memikat," imbuh Vice President Corporate Marketing Taco Home Interior Products Satria Utama.