5 Barang Rumah Tangga yang Sebaiknya Diganti Berkala

Ilustrasi bantal
Sumber :
  • Pixabay/Saweang

VIVA – Rumah yang bersih dapat membuat penghuninya lebih bahagia. Karena itu, selain wajib membersihkan setiap sudut ruangan secara rutin, beberapa barang rumah tangga juga harus diganti berkala agar menambah kenyaman para penggunanya.

Sebab jika Anda malas mengganti barang rumah tangga tersebut, bisa berisiko menyebarkan kuman, kotoran atau debu di sekitar rumah. Seperti dilansir dari Real Simple, berikut ini lima barang rumah tangga yang sebaiknya diganti secara berkala.

1. Bantal

Bantal dan guling digunakan setiap hari sebagai salah satu item penting saat tidur. Karenanya tidak heran jika terdapat tungau atau bakteri dan sel kulit mati tubuh atau keringat Anda di bantal.

Untuk menjaga kebersihan dan kenyamanan, sebaiknya jika Anda memiliki bantal sintetis yang tidak pernad dicuci, ganti secara rutin setiap 6 bulan sekali. Namun jika Anda rutin mencucinya, sebaiknya ganti tiap dua tahun sekali.

2. Spons pencuci piring

Anda mungkin pernah mendengar bahwa spons dapur adalah tempat berkembang biak utama bagi kuman. Karenanya untuk mencegah adanya perkembangan dan perpindahan bakteri E.coli dan salmonella dari spons ke peralatan makan dan hidangan yang akan disantap, sebaiknya ganti spons satu kali dalam sepekan.

Ilustrasi spons cuci piring.

3. Spons mandi

Janda Bolong-Kaktus, Deretan Tanaman Hias Bikin Udara di Rumah Sehat

Jika Anda pengguna sabun mandi cair, spons mandi kerap dipakai untuk membantu membersihkan anggota tubuh. Karena digunakan setiap hari dan diletakkan di lingkungan yang lembab (kamar mandi) akan mendorong pertumbuhan bakteri di setiap celahnya. Karena itu, ada baiknya mengganti spons mandi dua bulan sekali.

4. Filter air

Cantiknya Interior Kamar Natasha Wilona, Konsepnya American Classic

Jika Anda memiliki kulkas dengan filter air built-in, kemungkinan Anda tidak mengganti filter seperti seharusnya. Ketika tak cukup sering diganti, filter tidak dapat melakukan tugasnya memisahkan kotoran dari air minum keluarga Anda.

Sebagian orang baru akan menggantinya jika sadar pada perubahan rasa air atau melambatnya aliran air karena penumpukan mineral. Untuk menghindari hal itu, sebaiknya ganti filter air setiap 6 bulan sekali.

Inspirasi Klasik Rumah Joglo Irfan Hakim, Isinya Penuh Barang Bekas

5. Tempat makan plastik

Mungkin Anda merasa sayang untuk membuang tempat makan plastik lama Anda. Namun apabila wadah tersebut sudah tidak berbentuk baik, dan beraroma tidak sedap, sebaiknya ganti dengan tempat makan plastik baru yang bebas BPA atau wadah makan kaca.

Ilustrasi spons cuci piring.

Hati-hati, Spons Cuci Piring Bisa Sebabkan Gagal Ginjal

Spons pencuci piring dapat menjadi titik panas bagi bakteri berbahaya yang berpotensi menyebabkan penyakit parah yang sering disalahartikan sebagai patogen bawaan makanan

img_title
VIVA.co.id
18 September 2024