Sensasi Tidur di Rumah Tua Usia 500 Tahun
- Unique Home stays
VIVA – Jika biasanya rumah dengan usia ratusan tahun sudah tidak layak huni, namun berbeda dengan hunian satu ini. Walau menginjak usia lebih dari 500 tahun, rumah ini justru masih terlihat kokoh. Bahkan, interior dan perabotannya masih tertata baik. Â
Seperti dilansir Daily Mail, Senin, 2 April 2018, rumah yang sudah berabad-abad ini terletak di tengah-tengah hutan apel tua, dengan danau pemancingan pribadi di area Outstanding Natural Beauty yang merupakan lambang pesona dari desa tersebut.
Uniknya rumah tua tersebut disewakan bagi siapa pun yang ingin merasakan tinggal dengan suasana pedesaan abad pertengahan. Hunian tersebut didominasi dengan kayu asli, dinding terbuat dari batu, dan langit-langit indah berkubah.
"Saat membuat bangunan ini kami terinspirasi membuat tempat yang indah, menarik, dan sederhana sebagai tempat tinggal," ucap pemilik rumah.
Selain didominasi dengan kayu, rumah tua ini juga dilengkapi dengan satu kamar tidur, ruang tamu, dapur, kamar mandi, perabotan bergaya vintage, tempat piknik pribadi di samping danau, dan pemandangan menakjubkan dari Bukot Malvern yang terbentang indah yang dapat dilihat langsung dari depan pintu Anda.
Rumah berusia 500 tahun ini dapat Anda sewa seharga £745 atau sekitar Rp14 juta pe rmalam.