Alat Transportasi Disulap Jadi Rumah Unik, No 5 Lucu Banget
- Daily Mail
VIVA – Rumah merupakan tempat berteduh dari hujan dan terik matahari. Karenanya rumah dibangun senyaman mungkin agar para penghuninya merasa betah dan nyaman berada di dalamnya.
Beberapa orang memiliki tingkat kenyamanannya masing-masing, ada yang merasa nyaman tinggal di rumah sederhana, dan beberapa orang lainnya lebih nyaman tinggal di rumah berbentuk unik yang berbeda dari yang lainnya.
Seperti dilansir dari Home Edit, Jumat 16 Maret 2018 berikut adalah lima rumah dengan rancangan teraneh di dunia.
1. Kereta
Jika biasanya kereta digunakan sebagai alat transportasi masal, di Portland sebuah kereta diubah menjadi tempat tinggal yang nyaman. Dengan luas 807 kaki persegi, kereta ini dilengkapi dengan dapur, ruang tamu, kamar mandi, dan kamar tidur layaknya rumah pada umumnya. Interior di dalamnya pun dirancang bergaya modern, dan sudah dilengkapi dengan tenaga listrik.
2. Pesawat terbang
Hotel yang terbuat dari pesawat terbang terletak di Kosta Rika. Hotel pesawat ini melalui proses pembangunan yang rumit, yaitu terdapat 727 bagian pesawat terpisah yang harus diangkut satu persatu dari bandara San Jose.
Setelah melewati proses yang rumit, hotel pesawat tersebut kini berdiri di atas area 50 kaki dari pantai, dengan fasilitas dua kamar tidur, dapur kecil, ruang makan, kamar mandi, dan balkon di sayap pesawat yang menyajikan pemandangan pantai yang indah.
3. Kapal selam
Kali ini sebuah kendaraan bawah laut yang diubah menjadi sebuah tempat tinggal. Walaupun tidak terbuat dari kapal selam sebenarnya, namun interior dalam rumah ini benar-benar dirancang menyerupai kapal selam.
Bahkan di dalam rumah tersebut terdapat torpedo, proyektor serta plutonium layaknya sebuah kapal selam pada umumnya.
4. Bus
Transportasi satu ini mungkin sering Anda naiki, yaitu bus. Namun bagaimana jika kendaraan umum tersebut diubah menjadi sebuah hunian yang nyaman? Pada tahun 2005 terdapat sebuah bus sekolah yang direnovasi menjadi sebuah rumah yang nyaman, dan unik.
Walaupun memiliki ukuran mungil namun interior di dalamnya sangat indah. Dengan dekorasi bertemakan abad pertengahan, dan sentuhan kayu berwarna biru muda senada dengan warna eksterior bus tersebut melahirkan kesan nyaman dan hangat.
5. Gerobak domba
Jenis transportasi kali ini merupakan kendaraan pada zaman dahulu kala, yaitu gerobak domba. Agar dapat bertahan dalam segala cuaca baik panas dan hujan gerobak domba ini dilapisi dengan kanvas yang menambah keindahan eksterior gerobak tersebut.
Uniknya walaupun berasal dari zaman kuno, namun fasilitas di dalam rumah tersebut sangat modern. Dilengkapi dengan kasur busa yang nyaman, listrik dengan kekuatan 110 volt, dapur mini dengan kompor kayu antik, dan ruang bersantai.