Tips Menyulap Ruang Tamu Sempit Jadi Lebih Sylish dan Elegan
- Instagram/ @Millie Goggins
VIVA – Memiliki ruang tamu berukuran kecil bukan berarti Anda kehilangan kesempatan untuk bereksperimen mengubah ruang tamu menjadi stylish, elegan namun tetap fungsional.
Anda juga tak perlu khawatir kehabisan ide, karena jenis ruang tamu kecil sederhana justru lebih mudah untuk ditata dibandingkan dengan ruang tamu berukuran besar.
Seperti dilansir dari Divine, 5 trik dasar dekorasi ini dapat membantu Anda menemukan ide mendesain ruang tamu kecil nan sederhana menjadi lebih nyaman dan fungsional.
1. Furnitur
Untuk menciptakan ruang tamu yang nyaman, terkadang yang perlu Anda lakukan hanyalah mengganti atau menambahkan furnitur Anda. Seperti jika Anda memiliki meja ruang tamu berukuran besar, sebaiknya Anda menggantinya dengan coffee table berukuran kecil agar terlihat simple dan elegan. Dengan begitu, ruangan akan terlihat lebih luas dan memudahkan gerak Anda.
2. Aksesori
Pada ruang tamu berukuran kecil sebaiknya dipercantik menggunakan aksesori berukuran kecil juga. Misalnya Anda hanya cukup menambahkan satu item yang mencolok namun elegan, dan tentunya memiliki fungsi.
3. Dinding
Jika tidak ingin mengubah dekorasi perabotan rumah Anda, salah satu cara membuat ruang tamu lebih terkesan berkelas dan nyaman dengan menggunakan lukisan pada dinding Anda. Selain mempercantik, namun dengan menggunakan lukisan seni dapat memberikan aura positif bagi setiap orang yang ada di ruangan tersebut.