IFLIX Luncurkan Original Series Pertamanya
VIVA – Hadirnya IFLIX di Indonesia disambut dengan sangat baik. Terhitung lebih dari 2,5 juta masyarakat Indonesia menjadi pelanggan aktif IFLIX untuk menikmati berbagai tontonan yang tersedia.
Hingga saat ini, konten yang paling banyak ditonton di IFLIX adalah film Indonesia. Berawal dari itu, IFLIX dan Screenplay Films bekerja sama untuk memproduksi serial drama Indonesia berjudul Magic Hour the Series.
Magic Hour the Series diproduksi dengan melanjutkan cerita dalam film Magic Hour. Film ini diproduksi oleh Screenplay Films dan dirilis pada tahun 2015. Film yang dibintangi oleh Michelle Ziudith dan Dimas Anggara ini sukses meraih 856.000 penonton di bioskop. Pada tahun 2016, Magic Hour kembali ditayangkan di IFLIX dan mendapatkan antusiasme penonton yang sama. Terbukti dengan 230.000 unique viewers serta ditonton lebih dari 13.700.000 menit di IFLIX.
Tingkat apresiasi untuk film Magic Hour di IFLIX terhitung sangat baik. Sebagai kelanjutan dari film Magic Hour, serial drama Magic Hour the Series diharapkan mampu meraih tingkat apresiasi yang lebih baik; serta memberikan tontonan yang menarik bagi para pelanggan IFLIX.
Melanjutkan kisah cinta Raina & Rangga setelah kepergian Dimas, Magic Hour The Series akan menunjukkan konflik anak muda yang lebih kompleks. Selain itu, serial ini akan memanjakan mata para penontonnya dengan keindahan kota New York. Hal ini akan menjadi keunikan tersendiri, karena Magic Hour the Series telah menggabungkan Jakarta dan New York dengan cerita yang memainkan emosi para penontonnya.
Serial Magic Hour the Series tetap menghadirkan beberapa cast yang sama dengan filmnya, serta ditambah dengan kehadiran wajah-wajah baru di dalamnya, seperti Maxime Bouttier dan Yunita Siregar. Proses shooting Magic Hour the Series yang dilakukan di New York, Amerika Serikat tentunya jadi pengalaman shooting yang berharga bagi para pemeran maupun kru yang terlibat di dalamnya.
Perbedaan iklim antara Jakarta dan New York bukan menjadi rintangan bagi para pemeran untuk menunjukkan totalitasnya saat acting di depan kamera. Demi memberikan kesan yang mendalam dalam setiap adegan di Magic Hour the Series, Michelle Ziudith dan Maxime Bouttier rela hujan-hujanan ketika suhu udara di kota New York di bawah nol derajat Celcius. Proses shooting di New York pun memakan waktu kurang lebih 10 hari.
Setelah selesai shooting di New York, Michelle Ziudith dan para pemeran lainnya langsung disibukkan dengan rangkaian acara untuk mempromosikan Magic Hour the Series.Sebagai upaya promosi Magic Hour the Series, sejumlah acara roadshow ke beberapa kota besar seperti Medan, Bandung, dan Surabaya. Banyak penggemar yang tidak sabar menunggu tayangnya Magic Hour the Series, dan mereka memberikan tanggapan yang positif, baik di media sosial IFLIX Indonesia maupun Screenplay Productions.
Kedelepan episode Magic Hour The Series ini akan bisa ditonton mulai tanggal 18 Desember 2017, hanya di iflix. Magic Hour the Series akan menjadi salah satu tontonan yang sayang untuk dilewatkan.