Menebak Gaun Pengantin Meghan Markle di Royal Wedding

Pangeran Harry dan Meghan Markle.
Sumber :
  • REUTERS/Toby Melville

VIVA – Pangeran Harry dan kekasihnya Meghan Markle telah mengumumkan pertunangan di Kensington Palace, kemarin, Senin, 27 November 2017. Sementara pesta pernikahan akan digelar pada musim semi tahun depan.

Soal gaun pernikahan apa yang akan dikenakan Meghan, beberapa desainer gaun pengantin di Inggris berspekulasi. Salah satunya adalah desainer gaun pengantin Suzanne Neville, yang menebak wanita berusia 36 tahun itu akan memilih gaun simpel yang chic dengan warna bersih dan detail minimalis.

"Menurut saya, gaun pengantin Meghan itu elegan dan tradisional, namun punya sentuhan modern," kata dia, seperti dilansir dari People, Selasa, 28 November 2017.  

Meghan sebelumnya telah mengungkapkan beberapa desainer gaun pengantin favoritnya, termasuk Elie Saab dan J Mendel. Dan ketika datang ke gaya yang sempurna, Meghan mengatakan bahwa gaun pernikahan selebriti favoritnya sepanjang masa adalah gaun chic dan sederhana yang dikenakan Carolyn Bessette saat menikah dengan John F Kennedy Jr.

Gaun ikonik itu dirancang oleh Narciso Rodriguez dan memiliki belahan yang seksi. Kendati demikian, ada peluang bahwa bintang Suits itu akan mengikuti jejak kakak iparnya, Kate Middleton, yang memilih gaun pengantin dengan model lebih klasik.

“Saya pikir Meghan akan memilih gaun yang lebih cocok, tapi karena ini merupakan royal wedding, dia mungkin merasa lebih cocok gaun panjang. Saya rasa dia akan memilih gaun pengantin bahan satin yang panjang dan menakjubkan dengan kerudung dan tiara berlian,” tutur Suzanne.

Baca juga:

Berapa Harga Cincin Tunangan Meghan Markle?

Gaun Pengantin Mewah Cut Meyriska Dihias 300 Lebih Swarovski

Mantel Meghan Markle saat Umumkan Pertunangan Ludes Terjual

Adapun desainer gaun pengantin Kate Middleton adalah Sarah Burton, yang juga Direktur Kreatif Alexander McQueen. Dia merancang gaun pengantin Kate berupa gaun putih berekor panjang dengan garis leher bentuk V dan lengan panjang renda overlay. Kate saat itu bak putri kerajaan, dengan mengenakan tiara Cartier dan kerudung sutra tulle.

Tren Gaun Pengantin 2019: Superseksi dan Menerawang

Selain Kate, Meghan mungkin saja mengambil inspirasi dari karakternya di serial drama televisi Suits, Rachel Zane. Rachel mengenakan gaun pengantin yang terinspirasi putri dari cerita dongeng, rancangan Anne Barge.  (one)

Gaun Putri Diana

Setelah 25 Tahun, Gaun Pengantin Putri Diana Akhirnya Dipamerkan

Gaun pengantin ikonik Putri Diana telah dipajang di Istana Kensington, dan telah menjadi pusat perhatian dalam pameran.

img_title
VIVA.co.id
4 Juni 2021