Sepatu Crocs Berevolusi, Unik atau Makin Aneh?
- Instagram Crocs
VIVA.co.id – Fesyen selalu berubah-ubah. Ini juga yang terjadi pada salah satu alas kaki dari karet yang sempat menghebohkan London Fashion Week beberapa waktu lalu.
Pada saat itu, desainer Inggris, Christopher Kane berkolaborasi dengan Crocs menampilkan koleksi Swiftwater Sandal dengan taburan rhinestone atau batu kristal, yang tersedia dalam jumlah terbatas. Sepatu tersebut tersedia dalam lima warna, yakni kuning, putih, hitam, merah muda dan hijau mint.
Sebelumnya, Christopher telah mengenalkan desain sepatu Crocs dengan taburan permata dan marmer sebagai bagian dari koleksi Womenswear musim semi dan panas di London Fashion Week tahun lalu. Terbaru, dia merancang sepatu Crocs bermotif harimau dengan bahan eksklusif seharga Rp570 ribu hingga Rp8,5 juta.
Kali ini, dalam ajang Paris Fashion Week, sepatu karet itu kembali mencuri perhatian lantaran modelnya yang telah berevolusi. Dikutip dari Metro, Selasa, 3 Oktober 2017, Balenciaga berkolaborasi dengan Crocs menciptakan sepatu dengan aksesori lucu dan label Balenciaga di bagian depan.
Yang membedakan Crocs ini dan sebelumnya adalah pada ukuran sol yang dua kali lebih tebal. Sepatu Crocs dengan nama Foam itu memiliki sol setebal 10 sentimeter (cm).
Sepatu yang dijual dalam jumlah terbatas ini mendapat beragam komentar. Salah satu warganet mengatakan bahwa sepatu itu aneh, namun ada yang memujinya sebagai koleksi yang keren.
"Ini keren! Saya ingin memilikinya," tulis warganet lain.
Sementara itu, Direktur Artistik Balenciaga, Demna Gavasalia menjelaskan soal sepatu tersebut. "Ini salah satu sepatu yang sangat inovatif. Ini keren, teknik dan bahan yang digunakan sangat Balenciaga," katanya, seperti dilansir dari US Magazine.