Ingin Kelopak Mata Kecil Terlihat Menarik? Begini Caranya

Ilustrasi merias wajah
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar

VIVA.co.id – Memiliki kelopak mata kecil kerap kali menjadi alasan wanita untuk menghindari permainan warna di area tersebut. Hal itu lantaran mereka tidak ingin kekurangannya justru terlihat.

Viral Habib Syech Mengusap Kelopak Mata saat Azan, Ini Alasan di Baliknya

Namun, hal itu sebenarnya bukan masalah berat. Sebab pada dasarnya kelopak mata kecil juga dapat bermain dengan riasan mata yang cantik dan menarik.

Make-up artist Indonesia, Philipe Karunia mengatakan, bagi mereka yang memiliki kelopak mata kecil tapi ingin terlihat sempurna bisa memilih dengan memberi kontur. Cara ini sangat ampuh untuk menegaskan area mata Anda.

Tips dan Trik Pengunaan Makeup Sehari-hari dari Make Up Artist Lokal Li Jing

"Kiat utama untuk mempercantik mata berkelopak kecil adalah dengan cara memberi kontur yang tepat. Setelah itu, aplikasikan eyeshadow warna netral atau pastel pada seluruh bagian kelopak dan hindari warna gelap karena akan membuat mata tampak lebih kecil," ujar Philipe di Jakarta, belum lama ini.

Setelah itu, dia menyarankan, buat bayangan kelopak mata dengan menggunakan eyeshadow warna gelap yang dibaurkan sedikit di atas tulang mata. Ratakan bagian sudut luarnya dengan menambahkan eyeshadow dengan warna sedikit lebih terang.

Awas Bintitan Berulang, Bahaya Tumor di Mata Mengintai

Bila Anda memilih eyeliner, pulaskan dengan barisan bulu mata atas. Hindari eyeliner yang hanya diaplikasikan di sudut luar mata karena justru membuat kelopak mata terlihat semakin kecil.

Kemudian, tambahkan sedikit highlight hanya pada sudut mata. Anda juga bisa membubuhkan eyeliner putih pada garis mata bawah untuk memberi kesan mata lebih besar dan berseri.

"Bagi pemilik mata kecil, hindari mengaplikasikan eyeliner di sudut luar mata karena justru membuat kelopak mata terlihat semakin kecil," ucap Philipe.

RM BTS.

Bikin Fans Khawatir, RM BTS Alami Cedera Ini

RM BTS baru-baru ini berbagi kabar terkini melalui siaran langsung di Weverse, menjelaskan keadaannya kepada para penggemarnya, ARMY, karena cedera yang dialaminya.

img_title
VIVA.co.id
15 November 2023