Tren Kecantikan Inspiratif dari New York Fashion Week
- Instagram Kim Kardashian
VIVA.co.id – Dalam gelaran New York Fashion Week, selain muncul tren fesyen, juga kecantikan. Warna-warna natural dan cerah bermunculan di panggung mode bergengsi tersebut kali ini.
Salah satunya tren kecantikan yang hadir di panggung NYFW adalah rambut dengan warna dramatis. Namun masih banyak tren lain yang menghiasi penampilan para model, yang bisa menjadi inspirasi untuk Anda. Dan berikut ini di antaranya seperti dilansir dari Vogue.
Warna dan model rambut dramatis
Tidak ada yang melakukan transformasi kecantikan seperti Alexander Wang, yang membuat rambut modelnya dalam potongan dan warna dramatis. Penata rambut asal London Josh Wood mengubah rambut panjang model Stella Lucia dari platinum ke model tahun tahun 90-an yang terinspirasi Kate Moss dengan warna fuchsia.
Selain model, Kim Kardashian pun mewarnai rambutnya dengan warna dramatis. Dua tahun lalu, dia mewarnai rambutnya dengan warna platinum, namun musim ini dia mewarnai dengan warna silver.
Riasan mata
Lupakan mata berasap klasik atau mata kucing, Tom Ford menggebrak NYFW dengan merias mata modelnya dalam warna mengkilap dan berkilauan dengan bentuk rounded cat eye. Eyeliner tebal menghiasi mata bagian atas sebelah luar milik Gigi Hadid dan Kendall Jenner. Selain itu, liner tipis warna putih di bagian bawah juga tampak mencolok pada model-model Ulla Johnson.
Rambut model bob
Dari acara NYFW, rambut model ini kembali menjadi tren. Model bob tersebut dalam beberapa warna, mulai hitam, platinum atau smurf biru. Selain itu, model bob lurus atau agak kusut.
Eyeshadow terang
Make-up artist Fatima Thomas menerapkan eyeshadow warna bronze yang samar dicampur dengan bubuk jeruk yang menyala. Dia memulaskannya di sudut-sudut bagian dalam mata. (ren)