Gigi dan Bella Hadid Dapat Saingan Model Remaja Bersaudara

Bella dan Gigi Hadid
Sumber :
  • instagram.com/gigihadid

VIVA.co.id – Dua bersaudari dengan wajah rupawan diperkirakan akan menjadi Gigi dan Bella Hadid berikutnya. Mereka adalah Delilah dan Amelia Hamlin.

Dua Fotografer Cabul Berkedok Casting Model Akhirnya Ditangkap, Pelaku Sembunyikan Kamera di Kamar Korban

Delilah memiliki rambut pirang klasik ala California, sedangkan adiknya, Amelia berambut cokelat dengan gaya edgy. Mereka berdua siap mengikuti jejak supermodel bersaudari Gigi dan Bella Hadid karena memiliki sedikit kesamaan.

Keduanya merupakan putri bintang The Real Housewife of Baverly Hills, Lisa Rinna dan LA Law, Harry Hamlin. Delilah saat ini berusia 19 tahun, sedangkan Amelia berusia 16 tahun. Mereka tampak ikut audisi untuk gelaran New York Fashion Week pekan ini.

Meski Terpaut 10 Tahun, Tiara Aurellie Diberi Kado Apartemen oleh Sang Kekasih

“Kesamaan kami hanya warna rambut. Kami sangat menghargai dan menjadikan mereka panutan. Mereka pekerja keras,” kata Amelia, seperti dilansir dari New York Post, Selasa, 5 September 2017.

Akun Hamlin bersaudara di Instagram dipenuhi dengan foto traveling keliling dunia dengan penampilan mengesankan mulai dari Tokyo, Paris, London hingga New York. Penampilan mereka sporty, seksi dan santai.

Sosok Luna Bijl, Kekasih Maarten Paes yang Memiliki Karier Mentereng
 

My absolute favorite outfit• all by @fendi

A post shared by Delilah Belle (@delilahbelle) on

Delilah mengatakan bahwa orangtua mereka yang merupakan bintang reality show, ingin mereka bertanggung jawab dan mencintai diri sendiri. Bahkan, ayah mereka tidak mengizinkan dua putrinya memakai make-up sampai usia 13 tahun.

Jika Gigi memulai karier modeling sejak usia 2 tahun, orangtua mereka baru mengizinkan Delilah dan Amelia menjadi model pada akhir tahun lalu. Delilah berjalan di catwalk untuk koleksi musim gugur 2017 Tommy Hilfiger di Los Angeles dan koleksi Dolce & Gabbana di Milan. Pada Juni lalu, Amelia dan Delilah bergabung dengan agensi modeling yang sama dengan Hadid bersaudara, IMG Agency.

Kakak beradik tersebut telah tampil di majalah Town & Country dan Vogue Taiwan. Kendati demikian, mereka mengaku tak pernah bermimpi menjadi model. Amelia sebelumnya bercita-cita menjadi astronot, sedangkan Delilah menjadi agen rahasia.

 

smushy ????????

A post shared by Delilah Belle (@delilahbelle) on

Yang membuatnya ditawari jadi model oleh agensi modeling lantaran Delilah mengunggah foto mereka di tahun 2015 dalam akunnya di Instagram. Delilah mengaku menjadi model karena terinspirasi supermodel Tyra Banks.

"Sebelumnya saya tak ingin menjadi seorang model, tapi setelah menonton Americas's Next Top Model, saya yang tidak percaya diri setelah melihat (pembawa acara Tyra Bank) dengan tubuh curvy menjadi sangat terinpirasi," tutur dia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya