Manisnya Koleksi 3 Generasi yang Terinspirasi Boneka Rusia
- VIVA.co.id/Linda Hasibuan
VIVA.co.id – Desainer kenamaan Mel Ahyar kembali menghadirkan koleksi terbaru untuk brand “Mel Ahyar First”. Bertajuk Vremya dari bahasa Rusia, yang artinya waktu ke waktu, Mel mencoba mengambil kebudayaan dari Negeri Beruang Merah itu.
Sang desainer pun terinspirasi oleh seorang pewaris rakyat Rusia bernama Sergey Malyutin. Di mana Sergey pernah menemukan seperangkat boneka kayu bernama Matryoshka yang kini menjadi detail pada koleksinya.
Koleksi untuk Fall/Winter 2017/2018 ini menggambarkan wanita dari tiga generasi. Konsep ini diterjemahkan secara visual ke dalam koleksi anak perempuan, ibu dan nenek.
"Koleksi terinspirasi dari pewaris rakyat Rusia ini kini menjadi detail pada koleksi saya," ujar Mel kepada VIVA.co.id, Rabu 16 Agustus 2017.
Dia menuturkan bahwa koleksinya terdiri dari 14 looks yang terdiri dari dress, outer dan celana. Warna merah muda dan hitam turut mendominasi keseluruhan tampilan koleksi terbaru Mel Ahyar yang penuh dengan sentuhan feminin.
Mel pun memasukkan beberapa motif batik pada koleksinya yang menampilkan kesan manis dan berwarna. Untuk proses pembuatannya, Mel mengaku menghabiskan waktu sekitar 1-2 bulan.
Koleksi terbaru Mel juga dapat dipadupadankan dengan berbagai aksesori seperti scarf, kalung dan item fesyen lainnya. Harga koleksi ini dibanderol mulai Rp4 juta hingga Rp8 juta.
"Koleksi ini juga mudah di-styling dengan mudah jadi sangat bisa dipakai berbagai gaya dan kesempatan," ucap desainer yang sempat mengenyam pendidikan fesyen di Paris itu. (ren)