Ikan Tuna Ternyata Bisa Bikin Awet Muda
- Pixabay/Laleyla
VIVA.co.id – Tampil cantik dan sehat merupakan sesuatu yang diinginkan setiap wanita. Tanpa berpikir panjang, banyak wanita melakukan beragam parawatan sehingga menguras kocek mereka.
Padahal, untuk tampil cantik sesungguhnya tak harus mahal. Sebab Anda bisa mendapatkan kecantikan dari alam dan hemat biaya.
Salah satu yang bisa memberikan solusi itu adalah ikan tuna. Ya, ikan tuna ternyata dapat mempercantik kulit Anda dengan baik. Hal ini diakui oleh peneliti dari Jepang yang menemukan kolagen dari ikan tuna yang mampu memproduksi kolagen pada kulit.
Prof. Masayoshi Shimoshiba, sebagai penemu dan pembuat formula Enrei kolagen mengatakan bahwa karakteristik kolagen yang terbuat dari tuna mudah diserap oleh tubuh. Sebab suhu ikan tuna lebih rendah dari suhu manusia.
"Jadi sumber kecantikan dari alam itu sebenarnya sangat banyak seperti yang didapatkan dari ikan tuna yang mudah menyerap tubuh sehingga menjadi kolagen," ujarnya dalam rilis yang diterima VIVA.co.id, Selasa, 15 Agustus 2017.
Dia menuturkan, agar bisa menjadi kolagen berkualitas, tuna harus tetap segar dan disimpan di dalam suhu minus 60 derajat. Sedangkan formula ikan tuna yang bisa dijadikan kosmetik dan aman dipakai adalah dari kulit ikan tuna.
Manfaat lain dari kolagen ikan tuna adalah dapat membuat kulit Anda terlihat lebih bersih, cantik dan bercahaya. Sehingga mengonsumsi secara teratur dapat membuat Anda jauh lebih muda dan segar sepanjang hari.
"Semua orang membutuhkan kolagen. Untuk itu, pilihlah perawatan yang tepat dan gaya hidup yang sehat agar bisa terlihat awet muda, cantik dengan mengonsumsi kolagen ikan tuna," ucap Prof. Masayoshi.