Tas Belanja Mirip Kantong Plastik Berharga Rp15 Juta
- balenciaga.com
VIVA.co.id – Rumah mode ternama asal Italia, Balenciaga kerap membuat produk berharga mewah yang mirip dengan produk berharga murah. Misalnya, tas biru Balenciaga seharga Rp28 juta yang mirip dengan kantong belanja IKEA warna serupa seharga Rp13 ribu.
Dan kali ini, Balenciaga juga telah merilis tas belanja, yang disebut Supermarket Shopper M. Dalam situs resminya, tas tersebut harus dipesan terlebih dahulu dan baru dikirim pada akhir tahun mendatang.
Dikutip dari Fashionista, Senin, 3 Juli 2017, tas tersebut merupakan koleksi aksesori pria Balenciaga. Tas tersebut terinspirasi dari kantong plastik supermarket.
Tas warna hitam yang terbuat dari kulit domba dengan logo Balenciaga itu dibanderol dengan harga Rp15,3 juta. Harga tersebut terbilang sangat mahal untuk sebuah tas flat yang sangat sederhana.
Namun jika hanya sekadar untuk belanja, seorang seniman Lauren DiCioccio menciptakan tas belanja dengan harga yang jauh lebih murah. Dia menciptakan tas belanja dari taffeta yang kuat dan bias dicuci.
Tas warna putih dengan desain grafis bertulis Thank You warna merah itu bisa ditemukan di toko bahan makanan dan dibanderol hanya Rp425 ribu.
DiCioccio terinspirasi oleh larangan kantong plastik lebar di seluruh kota tempat dia bermukim di San Francisco. Menurutnya, kota-kota lain seharusnya mengikuti jejaknya.
"Sampai saat ini, saya berencana membawa tas tersebut ke New York City untuk menyebarkan kepada dunia," katanya.