Malam Ini Mal Grand Indonesia Beri Diskon Gede hingga Ponsel
- VIVA.co.id/Bimo Aria
VIVA.co.id – Tepat malam nanti, lima mal di Jakarta akan menggelar midnight sale dengan menghadirkan diskon besar-besaran. Salah satunya adalah Mal Grand Indonesia di Thamrin, Jakarta Pusat.
Dalam rilis yang diterima VIVA.co.id, program yang masih dalam rangkaian Festival Jakarta Great Sale 2017 ini, berlangsung selama dua hari, yakni 16-17 Juni dengan penawaran diskon hingga 80 persen. Lebih dari 250 tenant akan ikut serta dalam gelaran bertema Wonder Sale.
Dari pantauan VIVA.co.id, Jumat, 16 Juni 2017, beberapa merek seperti Pull & Bear, H&M hingga Zara juga turut serta memberikan diskon besar-besaran. Meski midnight sale baru dimulai malam nanti, namun beberapa tenant sudah mulai ramai diserbu oleh para pengunjung.
Salah satunya ialah Zara, yang didominasi oleh pengunjung perempuan. Selain itu, untuk lebih menyemarakkan aktivitas belanja para pengunjung, Grand Indonesia menghadirkan The Groove Reunion malam nanti.
Sementara itu, Rizky Febian akan menghibur pengunjung Grand Indonesia pada tanggal 17 Juni 2017 di Main Atrium East Mall level 1.
Selama periode Wonder Sale mulai pukul 22.00 WIB, para anggota G CARD, juga bisa menukarkan 100 poin G CARD, dengan mendapatkan voucher Samsung S8 senilai Rp1 juta. Di samping itu, akan terdapat instant voucher mulai pukul 21.00 WIB yaitu dengan cara berbelanja senilai Rp2 juta.
Konsumen pun akan mendapatkan kesempatan meraih hadiah menarik seperti Samsung S8, one night stay at Padma Hotel Bandung, one night stay at Padma Hotel Ubud dan Kempinski Spa. Dan, masih banyak penawaran menarik lainnya.
“Selain keriaan yang kami hadirkan dalam program Ramadan Wonders, kami juga memiliki program CSR Sembako Hari Raya," ujar Dinia Widodo Public Relations Manager Grand Indonesia.
Dalam program tersebut, pihaknya mengajak para pengunjung untuk turut menyisihkan sebagian uang makan siang mereka senilai Rp100 ribu yang akan diubah menjadi paket sembako. Kemudian, paket sembako itu akan disumbangkan kepada kaum duafa.