Ternyata Obama Tidak Ganti Tuksedo Selama 8 tahun

Barrack Obama dan Michelle Obama
Sumber :
  • .eonline

VIVA.co.id – Michelle Obama kerap mencuri perhatian publik ketimbang sang suami, Barack Obama, saat tampil di depan umum sehingga tidak ada yang tahu bahwa mantan presiden Amerika tersebut menggunakan item fesyen yang sama selama delapan tahun. 

Warga Indonesia di AS Ikut Waswas Jelang Pelantikan Joe Biden

Dilansir laman E! News, Kamis 8 Juni 2017, hal ini diungkapkan Michelle saat berada di acara Apple's Worldwide Developpers Conference belum lama ini. "Apa pun yang kami lakukan, dia (Obama) selalu menggunakan tuksedo yang sama," kata dia.

Dalam kesempatan itu pula, Michelle mengutarakan pendapatnya mengenai perbedaan fesyen laki-laki dan perempuan.  "Saat ini, orang-orang melihat sepatu, gelang, kalung apa yang aku gunakan. Mereka tidak mengomentari bahwa dia (Obama) menggunakan tuksedo dan sepatu yang sama selama delapan tahun," ungkap Michelle yang disambut tepuk tangan peserta konferensi.

Barack Obama Klaim AS Kini Lebih Terpecah-Belah

"Ia sangat bangga dengan pakaian itu. 'Aku siap. Aku akan selesai dalam 10 menit. Kamu kapan?'" kenangnya menirukan perkataan presiden ke-44 Amerika tersebut. Cukup mengejutkan, bukan?

Selama menjadi ibu negara bahkan saat ini, Michelle memang kerap jadi pusat perhatian terutama di acara-acara resmi. Gaun yang ia kenakan selalu menjadi pusat perhatian dan dibicarakan oleh banyak orang. 

Barack Obama Sebut Tuduhan Kecurangan Pilpres AS Lemahkan Demokrasi

Barrack Obama dan Michele Obama

Namun, tidak semua hal mengenai dirinya berkaitan dengan busana yang ia kenakan. Pada 2015 lalu, saat menunggu kedatangan President Xi Jinping dan sang istri, Peng Liyuan, Michelle tertangkap kamera tengah memperbaiki dasi sang suami. Momen ini langsung menjadi pembicaraan. 

"Jadi kami berdiri dan menunggu tamu kami tiba. Aku bosan dan berpikir, 'Baiklah aku akan memastikan suami tampil baik hari ini'," jelasnya. (ren)

Patrick Semasky/REUTERS

Resmi Dilantik, Joe Biden Serukan Persatuan dan Akhiri Perang

Dalam pidatonya, Joe Biden mengatakan demokrasi sangat berharga, tapi juga rapuh. AS sedang menghadapi saat yang penuh ujian.

img_title
VIVA.co.id
21 Januari 2021