Kenapa Vitamin C Baik untuk Kulit Anda?

Buah kaya vitamin C.
Sumber :
  • Pixabay

VIVA.co.id – Cuaca ekstrem, paparan sinar matahari dan polusi bisa memberi pengaruh buruk terhadap kulit. Karena itu, diperlukan rutinitas perawatan kulit dan nutrisi yang tepat untuk mengatasinya.

Usung Konsep Skincare Infused, Shandy Purnamasari Hadirkan Inovasi Perawatan Kulit Terkini

Dan salah satu nutrisi yang Anda perlukan untuk membuat kulit lebih cerah dan indah adalah vitamin C. Vitamin ini merupakan ramuan yang penting untuk kulit, mulai dari mencerahkan hingga menyembuhkan.

Dikutip dari Times of India, Direktur dan Konsultan Dermatologist di Skin Alive Clinic, Dr. Chiranjiv Chhabra menyoroti manfaat vitamin C untuk kulit.

Rutin Pakai Skincare, Pratama Arhan Punya Tips Tetap Tampil Fresh di Tengah Panas

Dia menuturkan, alasan kulit membutuhkan vitamin C lantaran vitamin ini adalah nutrisi paling efektif untuk kulit, dengan banyak manfaat yang dikandungnya, seperti melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari dan sinar berbahaya lainnya. Vitamin ini juga membantu memudarkan bintik hitam di kulit.

Selain itu, vitamin C dapat meningkatkan produksi kolagen, sehingga kulit menjadi lebih kencang dan lebih terang. Manfaat lainnya, dapat meremajakan kulit, mengatasi kekeringan di telapak tangan dan membuat kulit lebih cerah.

Klinik Kecantikan Modern, Menawarkan Perawatan Personal untuk Kecantikan yang Natural

Untuk mendapatkan vitamin C, Chhabra mengatakan, Anda bisa mengonsumsi buah-buahan yang kaya vitamin C, di antaranya jeruk dan lemon. Sementara untuk perawatan topikal, Anda bisa memilih produk perawatan kulit dengan kandungan vitamin C dalam bentuk srum, krim dan losion.

"Untuk hasil terbaik, Anda bisa berkonsultasi dengan dermatologist untuk mendapatkan dosis yang tepat," katanya.

Di samping itu, Anda juga bisa melakukan terapi wajah menggunakan vitamin C untuk kulit. Terapi infuse ini dapat mengencangkan dan mencerahkan kulit Anda. (mus)

Dita Meichan

Atasi pipi Chubby sampai Double Chin, Ini yang Dilakukan Dita Meichan

Selain pipi chubby yang dirasakannya mengganggu penampilan, wanita 38 tahun itu juga mengeluhkan masalah kulit yang mulai mengendur seiring bertambahnya usia.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024