Prediksi Tren Busana Muslim Ramadan Ini

Koleksi Sans Titre Ria Miranda.
Sumber :
  • Instagram.com/riamiranda

VIVA.co.id – Tren busana muslim Indonesia selalu berubah mengikuti perkembangan zaman. Banyaknya desainer modest wear membuat makin banyak variasi model busana muslim.

Tak sedikit dari para desainer juga menciptakan trennya masing-masing. Ini untuk mengajak masyarakat agar berani tampil beda tapi tetap terlihat santun dengan berbagai gaya.

Berikut ini beberapa prediksi tren busana muslim Ramadan tahun ini dari lima desainer Tanah Air yang dirangkum VIVA.co.id.

Dian Pelangi

Desainer busana muslim Dian Pelangi mengatakan bahwa tren busana muslim pada Ramadan tahun ini adalah gamis, abaya dan busana yang lebih menyasar pada layering atau tumpuk. Para Muslimah sekarang ini lebih mudah bereksperimen dengan memadupadankan busana satu dan lainnya seperti blus, kulot dan tunik.

Sementara untuk warnanya cenderung lebih monokrom. Menurutnya, ini sukses membuat si pemakai terlihat lebih terlihat elegan.

Zaskia Sungkar

Tidak jauh berbeda dengan Dian Pelangi, Zaskia mengatakan bahwa tren busana muslim terlihat lebih monokrom yakni hitam-putih. Untuk cuttingan-nya lebih fun dan beragam.

Libur Lebaran Usai, Siapa Untung dan Buntung?

Zaskia mengaku potongan-potongan bahannya lebih lebar, panjang, dan sopan sehingga yang tidak berhijab pun bisa memakainya. Untuk modelnya pun tampak lebih klasik.

Ivan Gunawan

Banyak Berkah di Ramadan Tahun Ini

Tren busana muslim tahun ini lebih terlihat klasik dengan model one piece bersiluet loose, seperti gamis, kaftan dan tunik. Ini dianggap lebih simple tanpa perlu repot memikirkan padu padannya. Untuk warna, Ivan mengaku bahwa tahun ini lebih cerah, seperti biru, dusty pink dan kuning.

Ria Miranda

Arus Balik, Kapolri Minta Pemudik Hindari Jalur Nagreg

Sementara Ria mengatakan bahwa busana muslim kali ini banyak mengedepankan cuttingan yang semakin simple dan menggunakan material nyaman dipakai. Busana tersebut akan terlihat lebih sederhana dan banyak menggunakan printing serta permainan warna pastel.

Model pakaiannya pun lebih ready to wear dan streetwear yang terdiri dari gaun panjang, tunik, rok panjang, celana palazzo serta outer. Namun hal tersebut bisa disesuaikan dengan acara yang akan dihadiri.

Itang Yunasz

Desainer yang fokus mendesain busana muslim ini mengungkapkan bahwa tren busana muslim akan memiliki sentuhan wastra nusantara untuk acara-acara spesial. Sementara untuk sehari-hari lebih bermain pada padu padan.

Itang mengungkapkan bahwa ada beberapa potongan, seperti outer, blus panjang, celana panjang, rok panjang dan tunik. Sementara warnanya yang bakal tren, seperti merah, kuning, ungu, cokelat, dan hitam.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya