Yang Perlu Diketahui Usai Operasi Kelopak Mata

Ilustrasi operasi plastik
Sumber :

VIVA.co.id – Memiliki bentuk mata yang indah menjadi keinginan banyak wanita agar terlihat sempurna. Karena itu, banyak hal yang dilakukan agar mereka memiliki mata indah seperti operasi kelopak mata.

Viral Habib Syech Mengusap Kelopak Mata saat Azan, Ini Alasan di Baliknya

Operasi untuk memperindah kelopak mata umumnya dilakukan sekitar 90 menit, tergantung tingkat kesulitan. Untuk perawatan pascaoperasi, balutan akan dibuka satu hari setelah operasi.

"Tindakan operasi plastik umumnya dilakukan 1,5 jam. Dan setelah itu,  balutan pasien akan dibuka satu hari setelah operasi serta pencabutan benang pada hari keenam," ujar dr Laksmi Achyati Sp.BP-RE dari Rumah Sakit Khusus Bedah Plastik Bina Estetika kepada VIVA.co.id.

Awas Bintitan Berulang, Bahaya Tumor di Mata Mengintai

Dia menuturkan bahwa luka pascaoperasi sudah diperbolehkan untuk terkena air dan sabun serta memakai lensa kontak pada hari ke-11 pascaoperasi. Pada hari ke-15 pascaoperasi, pasien diperbolehkan kembali memakai kosmetik di kelopak mata dan sekitarnya.

Sementara itu, pada tiga minggu pascaoperasi, biasanya ada keluhan soal parut yang terjadi pada masa penyembuhan. Oleh karena itu, Anda disarankan untuk datang guna kontrol kembali.

Profil Azzam Nur Mukjizat, Santri Tunanetra yang Lantunkan Sholawat di 1 Abad NU

"Pada tiga minggu setelah operasi, mereka akan sedikit cenut-cenut pada jaringan parut, saya sarankan untuk melakukan kontrol oleh ahli bedah plastik sehingga Anda memahami tindakan yang akan dilakukan," ucap dia.

RM BTS.

Bikin Fans Khawatir, RM BTS Alami Cedera Ini

RM BTS baru-baru ini berbagi kabar terkini melalui siaran langsung di Weverse, menjelaskan keadaannya kepada para penggemarnya, ARMY, karena cedera yang dialaminya.

img_title
VIVA.co.id
15 November 2023